Wouw, Cantiknya Cokelat Warna-warni Kreasi Chef Milenial
Chef Nina menambahkan, tahun ini, warna mencolok akan menjadi tren. Begitu juga dengan media painting seperti melukis di atas cake dengan buttercream atau chocolate menggunakan palette atau brush.
Keterlibatan tiga chef milenial tersebut dalam penyusunan buku resep Spectacolour menurut Marketing Manager PT Gandum Mas Kencana (GMK) Sri Utami untuk menjadi referensi anak-anak muda yang cinta dunia kuliner.
Kekayaan buku ini terlihat dari 12 chef yang ikut menyumbangkan resepnya. Mereka adalah para food creator dengan berbagai latar belakang yang berbeda dan menekuni bidang pastry. Ada praktisi, pengajar, public figure, hingga Chef muda berbakat.
"Buku ini lebih dari buku resep biasa, tapi sebagai book of insliration. Kami berharap dengan adanya buku ini para food creator bisa mencari tren pastry yang out of the box," tandas Sri Utami
Dia menjelaskan, tema yang diangkat dalam buku ini adalah warna karena GMK di 2019 mengangkat tema warna-warni dalam pastry. Beragam aplikasinya juga berkaitan dengan penggunaan warna-warni menarik sehingga meningkatkan nilai dari makanan tersebut.
Tidak hanya sebagai pengisi energi tapi juga mood booster. Berisikan beragam food creations baik pastry maupun culinary, Spectacolour menawarkan inspirasi dari tingkat kesulitan mudah hingga advance. (esy/jpnn)