Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

WWF 2024: Inilah Komitmen dan Langkah Nyata Pertamina Mengelola Keberlangsungan Air

Rabu, 22 Mei 2024 – 22:28 WIB
WWF 2024: Inilah Komitmen dan Langkah Nyata Pertamina Mengelola Keberlangsungan Air - JPNN.COM
Vice President Sustainability Strategy Pertamina Suripno saat hadir pada kegiatan 10th Water Forum Side Event-Executive Roundtable Dialogue dalam rangkaian World Water Forum 2024 di Nusa Dua, Bali, Rabu (22/5). Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

jpnn.com, NUSA DUA - PT Pertamina (Persero) berkomitmen mengelola pemanfaatan air untuk melindungi sumber air bersih dan mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya tujuan nomor 6, air bersih dan sanitasi.

Komitmen tersebut juga sejalan dengan salah satu fokus keberlanjutan Pertamina, yakni pengurangan emisi lingkungan (reducing environmental footprint).

Hal tersebut disampaikan Vice President (VP) Sustainability Strategy Pertamina Suripno pada kegiatan 10th Water Forum Side Event-Executive Roundtable Dialogue dalam rangkaian World Water Forum 2024 di Nusa Dua, Bali, Rabu (22/5).

Dalam diskusi panel bertajuk 'Flowing Forward Faster: Best Practices in Corporate Water Stewardship', Suripno menyampaikan aksi nyata Pertamina yang mendukung keberhasilan program pengelolaan air.

"Kami melakukan dua upaya," kata Suripno.

Pertama, upaya internal yakni aspek perilaku dan aspek teknologi.

Kedua, upaya eksternal melalui kolaborasi dengan komunitas maupun program Corporate Social Responsibility (CSR).

"Kami juga menyadari penggunaan air di seluruh rantai nilai bisnis Pertamina sehingga kami menerapkan sistem dan program pengelolaan air yang memberi dampak Net Positif Water Impact (NPWI)," jelasnya.

VP Sustainability Strategy Pertamina Suripno memaparkan komitmen dan langkah nyata Pertamina dalam mengelola keberlangsungan air, simak selengkapnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close