Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ya Ampuunn...27 Pelajar Mabuk dan Ngelem di Sekolah

Rabu, 01 Maret 2017 – 14:07 WIB
Ya Ampuunn...27 Pelajar Mabuk dan Ngelem di Sekolah - JPNN.COM
BNN

Setelah dicek, mereka menemukan sampah tak lazim berisi botol miras, lem fox, dan bungkus zenith di ruangan tersebut.

"Kemarin (Senin, Red) kami dapat laporan bahwa ada jendela salah satu kelas yang dibobol. Kejadiannya malam Minggu (25/2). Di kelas, ditemukan sampah bekas miras jenis bir, zenith, dan lem fox," ujar Kabid Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP Kalteng Baja Sukma.

Laporan yang diterima terulang pada Selasa. Pihak sekolah, sepertinya, sudah tidak mampu mengatasi kenakalan dan perilaku menyimpang para pelajar tersebut.

Meski pernah dilakukan sosialisasi, pihak sekolah kembali menghubungi BNNP.

"Para pelajar dikumpulkan. Setelah itu, kami lihat ciri-ciri yang bisa menggunakan zenith. Saat ditanya, mereka akhirnya mengaku mengonsumsi zenith. Ada juga mengaku sudah berhenti," lanjutnya.

Setelah memastikan 27 pelajar tersebut terkontaminasi zenith, pihaknya menggiring mereka ke kantor BNNP Kalteng di Jalan Tangkasiang. Selain itu, pihaknya membawa barang bukti.

"Para pelajar itu akan didata dan dilakukan assessment. Dilihat seberapa parah tingkat kecanduannya. Nanti diputuskan bagaimana rehabilitasinya. Yang pasti, mereka tetap bisa bersekolah. Untuk kelas dibobol tersebut, mereka tidak mengaku," terangnya.

Sementara itu, barisan para pelajar putra dibariskan di lapangan belakang kantor BNNP Kalteng.

Entah apa yang ada di pikiran 27 pelajar ini. Mereka diduga mengonsumsi minuman keras (miras), pil zenith, dan lem fox di SMP Guppi Palangka Raya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close