Yes! K-Vision Siarkan Langsung Meiji Yasuda J1 League
jpnn.com, JAKARTA - Para pencinta J League di Indonesia kini makin gampang menyaksikan liga sepak bola kasta tertinggi Jepang itu.
Sebab, K-Vision menyiarkan langsung laga-laga Meiji Yasuda J1 League 2021.
Setiap pekan, K-Vision akan menyiarkan dua laga pilihan. Pada pekan pertama lalu, mereka menyiarkan laga Kawasaki Frontale vs Yokohama F. Marinos dan Vissel Kobe vs Gamba Osaka.
K-Vision tak sendiri. Ada empat cara untuk menonton gelaran J1 League di Indonesia.
Di K-Vision, siaran langsung Liga Jepang akan tayang di channel MNC Sport dan Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Siaran langsung J.League di Indonesia membuat fans girang. Salah satunya ialah admin kelompok penggemar J.League terbesar di Indonesia, yaitu Indo JLeague Hendy Chueng.
“Sudah cukup lama teman-teman fan J.League di Indonesia menantikannya. Selama ini kami sering kesulitan untuk bisa menyaksikan pertandingan J.League,” ujar Chueng, Sabtu (6/3).