Yesss! Densus Bekuk Terduga Pelaku Bom Alam Sutera
jpnn.com - JAKARTA - Seorang pria yang diduga pelaku bom Mall Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (28/10) dikabarkan berhasil dibekuk Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri. Pelaku ditengarai berinisial LO.
"Kami sudah amankan satu orang, inisialnya LO," tegas Wakil Kepala Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri Komisaris Besar Martinus Hukom saat dihubungi JPNN, Rabu (28/10) sore.
Dia menegaskan, saat ini tim kepolisian termasuk Polda Metro Jaya masih terus melakukan pengembangan.
"Sekarang kami masih melakukan pengembangan," ujar Martinus lagi.
Bom berdaya ledak rendah itu meledak sekitar pukul 12.05, di dalam toilet costumer kantin karyawan di lantai LG Mall Alam Sutera. Seorang karyawan, Fian, mengalami luka karena ledakan tersebut. Saat ini Fian tengah diberikan pertolongan medis.
Ini bukan ledakan yang pertama terjadi di Mall Alam Sutera. Pada 10 Juli 2015, lalu pengunjung Mall Alam Sutera juga dikagetkan dengan sebuah ledakan yang diduga bom. Belum dipastikan apakah pelaku merupakan orang yang sama dengan kejadian sebelumnya. (boy/jpnn)