Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yusuf Bantah Terlibat Operasi Jatuhkan PKS

Meski Dipecat, Yusuf Belum Terima SK Pemecatan

Kamis, 24 Maret 2011 – 06:50 WIB
Yusuf Bantah Terlibat Operasi Jatuhkan PKS - JPNN.COM
Rencananya, hari ini Yusuf akan mendatangi Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) demi menyampaikan catatan yang sama. ”Tidak meminta perlindungan, tapi menyampaikan catatan dulu,” tandasnya.

Terpisah, mantan Presiden PKS Tifatul Sembiring yang menjabat Menkominfo mengatakan, dugaan adanya operasi untuk menjelekkan PKS masih perlu diselidiki lebih jauh. Dia menyerahkan proses tersebut ke DPP PKS. Namun Tifatul menyatakan, kemungkinan upaya menjatuhkan PKS itu bisa saja terjadi.

”Yang namanya politik mungkin-mungkin saja, tapi itu kan harus dibuktikan,” kata Tifatul usai menghadiri Jakarta International Defense Dialogue (JIDD) di JCC, kemarin. Meski begitu, menurut Tifatul, kader PKS di pusat dan daerah tetap solid menyikapi permasalahan tersebut.

Tifatul kembali menegaskan, seharusnya persoalan tersebut bisa diselesaikan melalui mekanisme internal partai. ”Sebaiknya diselesaikan melalui cara kekeluargaan, melalui internal saja,” katanya. Menurut dia, isu yang dibawa oleh Yusuf Supendi sudah pernah diterimanya tahun 2008 saat menjadi presiden PKS. ”Ya saya serahkan kepada lembaga-lembaga yudikatif (PKS),” sambungnya.

JAKARTA - Tudingan petinggi DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bahwa terjadi operasi politik yang ingin merusak partainya, dibantah oleh Yusuf Supendi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close