Zulfiandi Masuk Starting Eleven karena Memiliki Teknik Bagus
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia Luis Milla memberikan perhatian serius kepada gelandang Sriwijaya FC Zulfiandi.
Gelandang kelahiran Aceh 22 tahun silam ini selalu menjadi andalan Timnas Indonesia U-23 untuk Asian Games XVIII/2018.
Terutama di empat pertandingan terakhir. Yakni, saat mengalahkan Singapura U-23 3-0 dalam partai uji coba pada 21 Maret di Singapura dan tiga pertandingan di PSSI Anniversary Cup 2018.
Bagusnya, gelandang bertahan Sriwijaya FC ini tidak hanya mengisi starting eleven. Tapi juga selalu tampil konsisten 90 menit di setiap pertandingan. Situasi itu memaksa gelandang bertahan yang sebelumnya menjadi opsi menepi. Sebut saja Hanif Sjahbandi, Asnawi Mangku Alam, dan Mohammad Arfan.
Dikatakan Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-23 Bima Sakti, Zulfiandi menjadi pilihan utama karena pertimbangan kualitas. Menurutnya Zulfiandi pemain dengan teknik bagus. Di kompetisi juga tampil reguler bersama klub.
“Itu yang membuat Coach Luis Milla mencoba dia," ungkap Bima.
Selain itu, Zulfiandi juga memiliki kelebihan dalam transisi. Dari menyerang ke bertahan dan sebaliknya sama bagusnya. “Dia sigap dan memiliki keputusan cepat dalam antisipasi setiap serangan," lanjutnya.
Adanya kontribusi yang diberikan selama 360 menit memakai jersey timnas, Bima mengakui, tim kepelatihan timnas puas dengan penampilannya. Dia cocok dipadukan dengan Hargianto. Chemistry-nya sudah ketemu. Mereka bersama-sama sejak di timnas