138 CJH Batal Berangkat

Karena Belum Mendapatkan Visa

Senin, 08 November 2010 – 07:39 WIB

SURABAYA - Wajah puluhan calon jamaah haji (CJH) tampak muram, mata mereka pun terlihat berkaca -kacaPerasaan itu timbul setelah mengetahui bahwa mereka batal untuk menunaikan ibadah haji tahun ini

BACA JUGA: Bung Refly Nulis Pasti Ada Dasarnya

Hal itu disebabkan karena pemerintah Arab Saudi belum mengeluarkan visa untuk mereka.

Informasi itu mereka dapatkan setelah pihak kelompok bimbingan ibadah haji (KBIH) Jabal Rahmah mengumpulkan mereka di masjid Pesantren Terpadu Daarul Muttaqien Jalan Manukan Tama, Tandes, Surabaya kemarin
Mereka betul-betul syok dengan informasi tersebut

BACA JUGA: Relawan Merapi Resah Berita TV Tak Akurat

Bagaimana tidak, berbagai persiapan sudah mereka lakukan
Sesuai dengan jadwal, seharusnya merek berangkat hari ini, namun rencana itu gagal.

Belum keluarnya visa untuk 138 CJH non kuota itu awalnya disebabkan karena pemerintah Arab Saudi menaikkan biaya pengurusan visa

BACA JUGA: Hanya KPK yang Dinilai Berintegritas

"Kami betul-betul kaget dengan kenaikan itu," jelas Ketua KBIH Jabah Rahmah Achmad Shofwan saat dikonfirmasi kemarinPada 2009 lalu, biaya pengurusan visa dipatok sebesar 1200 ? 1300 US Dolar, kemudian pada tahun ini naik menjadi 1750 US Dolar.

Ternyata kabar terakhir biaya pengurusan visa mengalami kenaikan lagi, yaitu sebesar 2000 US Dolar?Biaya sebesar itu sangat mengagetkan,? terang ShofwanPadahal, pihaknya sudah mematok biaya pengurusan visa sebesar 1750 US Dolar.

Menurut pengasuh Pesantren Terpadu Daarul Muttaqien itu, kabar kenaikan biaya pengurusan visa itu ia dapatkan pada Senin (01/11) laluAgar para CJH tidak kaget, pihaknya langsung mengumpulkan mereka di Pesantren Daarul Muttaqien pada Selasa (02/11) Shofwan menyatakan, itu sebagai tangungjawabnya kepada para CJHJika tidak segera dikumpulkan, ia takut CJH akan semakin kecewa.

Kenaikan itu betul-betul diluar dugaan, dan sangat menyulitkan pihak KBIHPihaknya juga sudah berusaha agar para jamaah bisa berangkat tahun iniNamun, usaha itu gagal, walaupun pihaknya bersedia membayar kenaikan visa itu, tapi kedutaan besar Arab Saudi tetap tidak mau mengeluarkan visaAkhrinya, pihak KBIH memutuskan untuk mengumpulkan para jamaah kemarin, dan mengumumkan bahwa mereka batal berangkat tahun ini.

Ini baru pertama kali, pihaknya mendapatkan masalah seperti ituPada tahun-tahun sebelumnya, pemberangkatan CJH berjalan dengan lancar, tidak ada kendala dalam pengurusan visaMenurutnya, KBIH Jabal Rahmah tidak bisa berbuat apa -apa jika pihak pemerintah Arab Saudi tidak mengeluarkan visa untuk para jamaah.

Pembatalan keberangkatan jamaah haji itu adalah solusi terburukSegala usaha sudah dilakukan, tapi pemerintah Arab Saudi tetap tidak mau mengeluarkan visaSofwan menyatakan, jika para CJH berangkat pada tahun berikutnya, pihaknya tidak akan menarik biaya tambahanTapi, jika mereka ingin mundur dan mencabut biaya, dirinya akan mempersilahkanKarena itu menjadi hak mereka, pihaknya tidak akan memaksakan CJH untuk berangkat tahun depan.

Ditemui terpisah, Pembimbing CJH KBIH Jabal Rahmah Usman Ashofi menyatakan, sebenarnya tidak keluarnya visa untuk para jamaah itu bukan hanya disebabkan karena kenaikan visa, karena memang tidak ada kejelasan dari kedutaan besar Arab SaudiTidak ada batas minimal atau maksimal untuk CJH non kuota itu juga menjadi penyebabnya"Tidak ada batasan pasti untuk CJH non kuota," jelasnyaNamun, ia tidak mengetahui alasan pasti kenapa kedutaan tidak mengeluarkan visa untuk para jamaah.

Usman menyatakan, setelah para jamaah gagal berangkat tahun ini, pihak KBIH langsung mengurus pendaftaran bagi para jamaah untuk berangkat pada tahun depanPihaknya akan mengumumkan hasil pendaftaran itu kepada para CJH pada 22 November mendatang"Kami sepenuhnya akan bertangungjawab," terangnya saat ditemui kemarin.

Sementara itu, saat ditemui kemarin para CJH menyatakan bisa menerima pembatalan keberangkat ke tanah suci itu"Itu semua kehendak Allah," ucap Afrizal, salah satu CJHIa menyatakan, pihak pengurus KBIH sudah bekerja maksimal untuk mendapatkan visaNamun, sampai detik terakhir visa itu belum juga dikeluarkan oleh kedutaan"Jadi, pada hari ini kami betul-betul tidak bisa berangkat."

Namun, kata Afrizal, KBIH berjanji akan memberangkat para CJH pada 2011Pria yang berprofesi sebagai kontraktor itu berkomitmen untuk tetap berangkat melalui KBIH Jabal RahmahSekarang para jamaah sedang didaftar ke kementerian agama, dan pada 22 November mendatang CJH akan mendapatkan surat pendaftaran pelaksanaan haji (SPPH)

Hal yang sama juga diungkapkan Yuni, jamaah yang lainMenurutnya, para jamaah sudah legowo dengan keputusan ituKegagalan itu bukan hal yang disengaja, tapi sudah menjadi ketetapan TuhanJadi, semua itu harus diterima dengan lapang dada"Kami sudah ikhlas untuk tidak berangkat pada tahun ini, semuanya sudah diatur oleh Allah," jelasnyaNamun, ia berharap bisa berangkat tahun depan, dan tidak gagal lagi(lum)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Erupsi Hambat Proses Evakuasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler