2019, Danau Toba Siap Jadi Destinasi Wisata Internasional

Rabu, 03 Februari 2016 – 02:35 WIB
Sekretaris Kabinet Pramono Anung,. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Pemerintah sudah siap mengembangkan Danau Toba sebagai destinasi wisata internasional.

Menurut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, rencana itu akan diwujudkan pada 2019 setelah melakukan perbaikan dari berbagai sisi di Danau Toba.

BACA JUGA: Busyro Muqaddas Ingatkan DPR tak Usah Takut Disadap

“Untuk berstandar internasional maka tentu harus ada pembenahan yang segera dilakukan. Terutama payung hukumnya,” ujar Pramono di kantor presiden, Jakarta, Selasa (2/2).

Pramono mengatakan, Presiden Joko Widodo sudah meminta dipersiapkan format badan tertentu untuk bisa mengurus percepatan pengembangan Danau Toba sebagai destinasi internasional. Salah satunya bisa berbentuk Badan Otoritas Danau Toba.

BACA JUGA: 19 Ponpes Dituding Sebarkan Paham Radikal

Dia berharap dengan perbaikan-perbaikan, Danau Toba bisa membantu peningkatan kedatangan wisatawan mancanegara ke Indonesia menjadi 12 juta wisman. Menurutnya, pemerintah sangat berharap Danau Toba bisa menyaingi Bali.

“Danau Toba pasti bisa dikembangkan. Danau Toba akan dikembangkan wisata alam dan geopark,” tegas Pramono.(flo/jpnn)

BACA JUGA: RUU Pemekaran tak Prioritas tapi Berpeluang Dibahas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenkes Pastikan Cabut Izin Dokter yang Terlibat Perdagangan Ginjal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler