3 Daerah di Jatim Jadi Primadona Pembangunan Hotel

Rabu, 27 Maret 2019 – 13:18 WIB
Ilustrasi perhotelan. Foto: Kaltim Post/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Pertumbuhan ekonomi daerah yang pesat dan kebijakan pemerintah daerah (pemda) yang fleksibel membuat banyak hote bermunculan di Jawa Timur.

Bukan hanya di kota besar, melainkan juga daerah-daerah alias secondary city.

BACA JUGA: PHRI Minta Perizinan Dipermudah

Persaingan pun semakin ketat seiring kemunculan hotel kelas melati sampai bintang lima. Saat ini jumlah total hotel di Jatim berkisar 650.

’’Yang menarik, akhir-akhir ini pertumbuhan hotel bintang tiga ke atas di daerah-daerah pesat sekali,’’ kata Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Timur Herry Siswanto, Selasa (26/3).

BACA JUGA: Okupansi Hotel Kurang Dari 10 Persen

Herry menyambut positif pembangunan hotel berbintang di daerah.

Sebab, pemerintah dan korporat mempunyai alternatif yang lebih banyak untuk menggelar meeting, incentive, convention, and exhibition (MICE).

BACA JUGA: Tiket Pesawat Mahal, Okupansi Hotel Masih Stabil

Tidak harus di kota besar, MICE juga bisa diadakan di daerah-daerah.

Daerah yang kini sedang menjadi incaran untuk mendirikan hotel baru ialah Batu, Jember, dan Banyuwangi.

’’Pembangunan hotel di secondary city sangat berpotensi meningkatkan pendapatan daerah masing-masing,’’ ujar Herry.

Sepanjang 2018, tingkat okupansi hotel di Jatim sekitar 64,2 persen. Kontributor terbesarnya adalah aktivitas MICE.

”MICE memang jadi salah satu andalan perhotelan untuk meningkatkan pendapatan. Kontribusinya sekitar 35 persen,” jelas Herry.

Ketika MICE meningkat, sektor food & beverage juga ikut terkerek.

Untuk menaikkan tingkat okupansi, PHRI juga gencar melakukan promosi.

Salah satu caranya, menyediakan transaksi pemesanan kamar hotel via aplikasi.

Tujuannya, memberikan kelonggaran bagi konsumen untuk memesan kamar jauh-jauh hari. (car/c20/hep)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Apartemen Menjamur, Pertumbuhan Hotel Baru Tersendat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler