jpnn.com, JAKARTA - ANDA mungkin pernah mendengar seputar manfaat kesehatan dari makan lebih sedikit daging.
Memang benar vegan dan vegetarian biasanya berisiko lebih rendah terkena penyakit jantung, diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi, kanker tertentu, seperti kanker payudara dan kanker prostat, dan obesitas.
BACA JUGA: 3 Alasan Kenapa Konsumsi Daging Kepiting Baik untuk Anda
Tentu saja, vegetarian cenderung memiliki gaya hidup yang lebih sehat dengan cara lain.
Namun, bagaimana pikiran dan tubuh Anda bereaksi ketika Anda mengurangi jumlah daging yang Anda konsumsi atau berhenti memakannya sama sekali.
BACA JUGA: Kaum Perempuan Wajib Baca: Ini Manfaat Konsumsi Daging Merah
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Kekurangan protein
BACA JUGA: 6 Sumber Protein yang Mudah Didapatkan
Bahan pangan nabati seperti kacang-kacangan, biji-bijian, jamur, hingga daging tiruan dari gluten sebenarnya merupakan sumber protein yang baik.
Akan tetapi, Anda harus mengonsumsinya dalam jumlah yang tepat agar tubuh tidak kekurangan protein.
Kekurangan protein dalam tingkat ringan bisa menimbulkan sejumlah gangguan kesehatan.
Misalnya, otot menjadi lemah, tekanan darah dan detak jantung menurun, anemia.
2. Rambut rontok
Selain kekurangan protein, orang yang tidak pernah makan daging juga berisiko mengalami kekurangan zat besi, vitamin B, dan zinc.
Semua nutrisi ini penting untuk pertumbuhan rambut. Kekurangan asupannya bisa menyebabkan rambut rontok.
3. Kepadatan tulang berkurang
Jika Anda tidak pernah makan daging, tulang Anda mungkin tidak akan mendapatkan cukup vitamin dan mineral yang diperlukan untuk menjaga kepadatannya.
Padahal, tulang Anda juga berisiko mengalami penurunan kepadatan seiring bertambahnya usia.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany Elisa