4 Khasiat Daun Pandan, Anda Pasti Tercengang

Sabtu, 01 Januari 2022 – 23:47 WIB
Ilustrasi sakit kepala. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Daun pandan biasanya dipakai untuk campuran saat memasak nasi atau bumbu makanan.

Namun, tanaman bernama ilmiah Pandanus odoratissimus itu ternyata punya manfaat besar.

BACA JUGA: Wujud Pemberdayaan Perempuan dan UMKM, BRI Bina Klaster Pandan Wangi Amlapura

Daun pandan ternyata bisa dijadikan sebagai obat tradisional melalui rebusan airnya.

Berikut manfaat air rebusan daun pandan:

BACA JUGA: Polda Jabar Dapat Dukungan untuk Memproses Habib Bahar

1. Menurunkan gula darah

Studi dalam jurnal Pharmacognosy Magazine menyebutkan ekstrak daun pandan bisa merangsang produksi hormon insulin dari pankreas.

BACA JUGA: Kasus Pembunuhan 4 Prajurit TNI Memasuki Babak Baru, 6 Tersangka Dikawal Ketat

2. Membantu pengobatan kanker

Penelitian di India pada 2014 menunjukkan jika ekstrak akar dan daun pandan dapat menghambat tumbuh dan penyebaran sel kanker.

3. Menetralkan racun

Bahan herbal itu rupanya mampu menetralkan beberapa jenis racun.

Lalu, daun ini memiliki efek pencahar yang membantu mengeluarkan zat sisa lewat buang air besar.

4. Meredakan sakit

Selain manfaat di atas, daun pandan juga dapat meredakan sakit kepala, kram perut, dan nyeri dada.

Lalu, meredakan nyeri, bengkak, peradangan, serta kaku pada persendian.

Selain itu, juga untuk mengurangi bau mulut dan gusi berdarah. (hellosehat)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berita Duka, Bripka Joko Supriyanto Meninggal Dunia, Kami Turut Berduka


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler