jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Selasa (12/3) tentang bandingkan formasi seleksi CPNS dan PPPK, Menteri Anas singgung masalah honorer, hingga honorer tendik ajukan tiga permintaan. Simak selengkapnya!
1. PP Manajemen ASN 305 Pasal, Menteri Anas Singgung Rekrutmen Honorer jadi Masalah
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menargetkan Peraturan Pemerintah (PP) tentang Manajemen ASN bisa terbit akhir April 2024.
Target tersebut kemungkinan besar bisa tercapai karena saat ini pembahasan rancangan PP Manajemen ASN sudah mendekati hasil akhir.
MenPAN-RB Abdullah Azwar Anas mengatakan, aspek-aspek substansi dalam rancangan PP Manajemen ASN sudah 100 persen terpenuhi.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: KPK Beri Kabar Korupsi PT Taspen, Belum Ditemukan, 10 Orang Meninggal
PP Manajemen ASN 305 Pasal, Menteri Anas Singgung Rekrutmen Honorer jadi Masalah
2. Honorer Tendik Ajukan 3 Permintaan kepada DPRD & BKPSDM, Afirmasi PPPK
Pelaksanaan seleksi PPPK 2024 tinggal beberapa bulan lagi digelar. Namun, sepertinya akan banyak honorer yang tidak diangkat tahun ini.
"Ternyata banyak Pemda yang usulan formasi PPPK-nya kurang maksimal khususnya untuk tenaga kependidikan (tendik), apalagi untuk OPD lain juga banyak yang mengusulkan tenaga teknisnya," tutur Ketua Forum Honorer Non-Kategori Dua Indonesia (FHNK2I) Tendik Sutrisno kepada JPNN.com, Selasa (12/3).
Melihat kondisi tersebut, Sutrisno sudah mengimbau rekan-rekannya untuk terus bergerak melobi pemda.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Honorer Tendik Ajukan 3 Permintaan kepada DPRD & BKPSDM, Afirmasi PPPK
3. Mayor Teddy Dapat Promosi jadi Wadanyonif Para Raider 328/Dirgahayu
Mayor Infanteri Teddy Indra Wijaya, yang saat ini bertugas sebagai ajudan menteri pertahanan, mendapat jabatan baru.
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menempatkan Mayor Teddy Indra Wijaya sebagai Wakil Komandan Batalyon Infanteri (Wadanyonif) Para Raider 328/Dirgahayu Brigif Para Raider 17/Divif 1/Kostrad.
Kepala Dinas Penerangan TNI AD Brigadir Jenderal TNI Kristomei Sianturi membenarkan informasi soal rotasi jabatan Mayor Teddy.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Mayor Teddy Dapat Promosi jadi Wadanyonif Para Raider 328/Dirgahayu
4. Gus Miftah Serang Kemenag: Jangan Baper
Gus Miftah menegaskan tidak pernah menyebut Kementerian Agama (Kemenag) soal penggunaan speaker (pengeras suara) saat bulan puasa.
Hal itu disampaikan Pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji Sleman menanggapi pernyataan Jubir Kemenag yang menyebut dirinya asbun dan gagal paham terkait dengan penggunaan speaker pada bulan puasa.
"Kemenag RI jangan bawa perasaan (baper), lihat pidato Abah (sapaan Gus Miftah), ada enggak ditunjukkan kepada Kemenag, kan, enggak ada. Kenapa jadi baper dengan mengatakan abah asbun (asal bunyi)," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Gus Miftah Serang Kemenag: Jangan Baper
5. Seleksi CPNS 2024 & PPPK, Bandingkan Jumlah Formasi yang Diusulkan
Pemerintah Kota Pekalongan, Jawa Tengah, ikut mengajukan formasi CPNS 2024 dan PPPK 2024. Total usulan formasi 200 CASN untuk mengisi beberapa formasi jabatan yang kosong di lingkup Pemkot Pekalongan.
Pelaksana Tugas Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Pekalongan Agust Marhaendaya mengatakan bahwa 200 formasi CASN tersebut terdiri atas 50 formasi CPNS 2024 dan 150 formasi PPPK 2024.
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Seleksi CPNS 2024 & PPPK, Bandingkan Jumlah Formasi yang Diusulkan
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: Ada yang Aneh dengan Besaran Gapok PPPK Teknis Pengusutan Kasus Berlanjut, Hmmm
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul