5 Berita Terpopuler: Gaji PPPK Bikin Kaget, Guru Lulusan PG Langsung Ceria, Awas Banyak yang Tak Puas

Selasa, 14 Juni 2022 – 06:35 WIB
Ketum FGHNLPSI Heti Kustrianingsih bersama pengurus Kota Cilegon usai beraudensi dengan pejabat BKPP mengenai seleksi PPPK 2022. Foto dokumentasi FGHNLPSI

jpnn.com, JAKARTA - Selamat pagi pembaca setia JPNN.com, hari ini kami sajikan berita terpopuler sepanjang Jumat (13/6) tentang gaji PPPK yang terungkap bikin kaget, guru lulusan PG PPPK langsung ceria seusai bertemu pejabat, hingga banyak Satpol PP tak puas dengan penghapusan honorer dan siap berdemo. Simak selengkapnya!

Jangan lupa ya, tetap pakai masker saat bepergian, rutin mencuci tangan dan menjaga jarak karena pandemi Covid-19 belum berakhir.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Dampak SE Penghapusan Honorer Terasa, Seleksi PPPK Guru 2022 Segera Dibuka, Info Penting Terungkap

1. Perbuatan Bripka BA Tak Bisa Dimaafkan, Pantas Dipecat dari Polri

Komisioner Kompolnas Poengky Indarti mengomentari kasus penganiayaan yang dilakukan Bripka BA terhadap asisten rumah tangganya di Bengkulu.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Dampak Outsourcing Honorer Mengerikan, Banyak PPPK Tak Terakomodasi, Guru Lulus PG 2021 Menangis

Menurut Poengky, perbuatan Bripka BA tak bisa dimaafkan dan harus mendapat sanksi tegas dari internal maupun hukum pidana.

“Kasus ini serius, sanksi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) kami pandang pantas untuk dijatuhkan kepada pelaku,” ujar Poengky ketika dikonfirmasi, Minggu (12/6).

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Kuota PPPK 2022 Gawat, 19 Ribu Guru Lulusan PG Terancam Tak Diangkat, Tangisan Pun Pecah

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Perbuatan Bripka BA Tak Bisa Dimaafkan, Pantas Dipecat dari Polri

2. Polda Metro Jaya Tangkap Menteri Pendidikan Khilafatul Muslimin

Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya menangkap seorang tokoh Khilafatul Muslimin berinisial AS di Mojokerto, Jawa Timur, Senin (13/6) sekitar pukul 00.30 WIB.

"Iya, ada ditangkap satu lagi tadi pagi di Mojokerto," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan di Jakarta, Senin (13/6).

Zulpan menambahkan bahwa AS berperan sebagai menteri pendidikan dalam ormas Khilafatul Muslimin.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Polda Metro Jaya Tangkap Menteri Pendidikan Khilafatul Muslimin

3. Seusai Bertemu Pejabat, Guru Lulus PG PPPK 2021 Langsung Ceria, Plong Rasanya

Ketum Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) Heti Kustrianingsih tidak bisa menyembunyikan keceriaannya.

Hatinya plong seusai bertemu dengan pejabat Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Cilegon.

"Alhamdulillah, ya Allah, sudah makin ada titik terang setelah bertemu Pak Kabid di BKPP," kata Heti kepada JPNN.com, Senin (13/6).

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Seusai Bertemu Pejabat, Guru Lulus PG PPPK 2021 Langsung Ceria, Plong Rasanya

4. Guru Lulus PG Ungkap Fakta Mengejutkan soal Gaji PPPK, Waduh

Ketum Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) Heti Kustrianingsih mendesak pemerintah pusat untuk menanggung gaji PPPK.

Paling tidak setara dengan anggaran gaji yang diberikan untuk PPPK 2019.

Heti mengungkapkan, dari laporan guru honorer negeri yang beraudiensi dengan Pemda masing-masing terungkap fakta mengejutkan.

Baca selengkapnya, klik link di bawah:

Guru Lulus PG Ungkap Fakta Mengejutkan soal Gaji PPPK, Waduh

5. Pemerintah Hapus Honorer, Satpol PP Sumsel Siap Geruduk Jakarta

Keputusan pemerintah menghapus tenaga honorer menuai reaksi dari berbagai kalangan, terutama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) se-Sumatera Selatan.

Menurut Kasatpol PP Kabupaten Muara Enim M. Musadeq, keputusan itu tidak membawa solusi yang berpihak terhadap tenaga honorer yang telah mengabdi hingga puluhan tahun.

Oleh karena itu, Musadeq siap mengomando para praja Satpol PP 17 Kabupaten/Kota.

Baca sengkapnya, klik link di bawah:

Pemerintah Hapus Honorer, Satpol PP Sumsel Siap Geruduk Jakarta

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Berita Terpopuler: 5 Fakta Terungkap, Banyak Honorer Mulai Dirumahkan, Wow Blak-blakan


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler