jpnn.com, JAKARTA - GAYA hidup yang penuh dengan kesibukan dan tingkat stres tinggi membuat banyak orang sulit mendapatkan tidur cukup.
Orang yang mengalami susah tidur ini dikenal dengan nama penderita insomnia.
BACA JUGA: 6 Makanan yang Menjadi Pantangan Penderita Asam Urat, Bahaya Banget
Banyak penderita insomnia yang kesulitan tidur malam karena berbagai hal.
Namun, kamu tak perlu khawatir, insomnia bisa diatasi dengan rutin mengonsumsi makanan tinggi magnesium.
BACA JUGA: Aman Dikonsumsi, 3 Obat Tidur Ini Bantu Atasi Insomnia Anda, Yuk Dicoba
Menurut para periset di Universitas Edinburgh dan Cambridge, magnesium mengatur irama sirkadian, sehingga membuat lebih sehat dan tidur lebih nyenyak.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Turunkan Tekanan Darah Tinggi dengan 8 Makanan Lezat Ini
1. Jus ceri
Buah ceri manis memiliki tingkat melatonin yang tinggi, yang mengatur siklus tidur dan meningkatkan kualitas tidur.
Sebuah studi di Universitas Negeri Louisiana menemukan minum 8oz jus ceri dua kali sehari selama dua minggu membantu meningkatkan waktu tidur hampir 90 menit bagi orang dewasa penderita insomnia.
2. Pisang
Pisang sarat dengan potasium dan magnesium. Senyawa ini tidak hanya mengisi bahan bakar otot post-workout-magnesium, tetapi juga berfungsi sebagai alat bantu tidur alami.
3. Oatmeal
Semangkuk oatmeal hangat bisa menenangkan untuk tidur. Biji-bijian utuh, seperti gandum, secara alami kaya akan triptofan asam amino, yang tubuh gunakan untuk membuat serotonin (hormon enak) dan melatonin (hormon tidur), menurut Whoth Grains Council.
Konsumsi oatmeal, penderita insomnia akan merasakan mood membaik, otak dan tubuh santai.
Camilan ini juga bisa membangun dan mempertahankan siklus tidur yang stabil.
4. Sayuran hijau
Bayam, kangkung, atau sayuran hijau lainnya mengandung magnesium yang sehat serta kalsium, yang bisa membantu meningkatkan melatonin dan menjaga ritme sirkadian tetap pada jalurnya.
5. Ikan
Ikan, seperti ikan cod, tuna, dan halibut (bahkan krustasea seperti udang) tinggi di triptofan.
Semua makanan laut ini memiliki kadar yang lebih tinggi, terlebih lagi salmon, mackerel, dan ikan berlemak lainnya bisa menambahkan magnesium asam dan asam lemak omega-3.
Namun, konsumsi ikan harus dengan porsi yang cukup, jangan berlebihan. Sebab bisa menganggu sistem kesehatan.(genpi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Fany