jpnn.com, MEDAN - Razia gabungan Pemko Medan bersama TNI/Polri dan Satpol PP di tempat hiburan malam (THM), ditemukan sebanyak enam pengunjung positif narkoba.
Wakapolrestabes Medan AKBP Irsan Sinuhaji mengatakan keenam pengunjung tersebut diamankan dari salah satu ruangan karaoke.
BACA JUGA: Bobby Nasution: Saya Tindak Tegas, Saya Segel ItuÂ
"Ada satu lokasi tempat hiburan di Jalan Abdullah Lubis, setelah kami lakukan pemeriksaan di salah satu ruang karaoke setelah di cek hasil urinenya positif. Jadi dari hasil pemeriksaan ada enam orang pengunjung yang hasilnya positif," kata AKBP Irsan, Senin (15/11).
Saat ini, katanya, keenam pengunjung tersebut sudah diamankan di Mapolrestabes Medan untuk diambil keterangannya.
BACA JUGA: Sering Keluar Masuk Salon, Perbuatan Terlarang Mbak Theresia Akhirnya Terbongkar
"Kami dalami yang bersangkutan mendapatkan narkotikanya dari mana," ujarnya.
Mantan Kapolres Mandailing Natal itu menyebut berdasarkan pengakuan keenam pengunjung tersebut, mereka mendapat barang haram itu dari luar tempat hiburan.
BACA JUGA: 2 Wanita Ini Berbuat Terlarang di Dalam Mobil, Ya Ampun, Nekat Banget
"Dari pengakuan sementara dari luar, tetapi masih didalami apakah dapatnya dari luar atau bagaimana sedang didalami oleh penyidik," ucapnya.
Selain membawa keenam pengunjung tersebut, pihaknya juga membawa manajer tempat hiburan malam itu ke Mapolrestabes Medan.
Dia mengatakan keenam pengunjung yang positif narkoba itu bakal menjalani asesmen untuk rehabilitasi.
"Kemungkinan akan kami asesmen," pungkanya.
Sebelumnya, Bobby beserta tim gabungan TNI-Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja merazia dan menyegel tempat hiburan malam karena melanggar aturan PPKM yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
BACA JUGA: Janda Cantik Ini Pilih Berbuat Nekat di Kamar saat Subuh, Tak Disangka, Ini Penyebabnya
Tidak tanggung-tanggung, suami Kahiyang Ayu beserta tim gabungan, menyegel 3 sekaligus tempat hiburan malam, yakni The Shoot Pool Jalan Pattimura, High Five dan Heaven7 di Jalan Abdullah Lubis. (mcr22/jpnn)
Redaktur : Budi
Reporter : Finta Rahyuni