BANDUNG- Dari 2.5 juta jiwa warga Bandung, sebanyak 60.700 jiwa warga memiliki KTP gandaHal tersebut diungkapkan oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Bandung, Meivy Adha Krisnan.
"Dari hasil pemutakhiran data terakhir, kami menjaring sebanyak 2.5 juta jiwa dan 60.700 jiwa memiliki KTP ganda," katanya kepada wartawan saat ditemui disela-sela acara Sosialisasi Penerapan e-KTP di Kota Bandung, Senin (21/11) di Hotel Horison, Jalan Pelajar Pejuang.
Hingga saat ini, lanjut Meivy, sebanyak 2.4 juta jiwa sudah dimutakhirkan
BACA JUGA: E-KTP Kekurangan Alat
Menurutnya, warga saat ini praktis memiliki dua hingga tiga KTP"Misalkan warga Cimahi yang memiliki KTP Cimahi, tetapi dia mau membeli kendaraan di Bandung atau tanah di Bandung, biasanya harus memiliki KTP Bandung, sehingga membuat KTP Bandung," jelasnya.
Hal tersebutlah, kata Meivy yang mendorong pemerintah untuk segera mengeluarkan elektronik KTP (e-KTP) yang berlaku secara nasional sehingga warga tidak ada lagi yang memiliki KTP ganda.
"Dan hari ini kami mengadakan sosialisasi pertama untuk e-KTP yang rencananya akan mulai diterapkan paling lambat Maret 2012," tambahnya
BACA JUGA: Penderita AIDS di Batam Didominasi Pria
Setelah sosialisasi pertama ini, lanjut Meivy, sosialisasi akan terus dilanjutkan sampai penerapan dilakukan.Sosialisasi Penerapan e-KTP di Kota Bandung sendiri dihadiri oleh sekitar 300 orang yang terdiri dari Muspida, Dinas Instasi dan Badan, Camat dan Lurah, termasuk seniman dan budayawan
BACA JUGA: Separatis Muncul di Baubau
BACA ARTIKEL LAINNYA... Prostitusi ABG di Bawah Umur Marak, Satpol PP Kekurangan Dana
Redaktur : Tim Redaksi