7 Khasiat Minum Susu Kunyit dan Cara Membuatnya

Selasa, 15 Desember 2020 – 07:20 WIB
Susu rempah. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SUSU kunyit biasanya dibuat dengan menghangatkan susu sapi atau nabati dengan kunyit dan rempah-rempah lainnya, seperti kayu manis dan jahe.

Susu ini dipuji karena banyak manfaat kesehatannya dan sering digunakan sebagai pengobatan alternatif untuk meningkatkan kekebalan dan mencegah penyakit.

BACA JUGA: Susu Kunyit, Minuman Sehat Banyak Manfaat..Ini Resepnya

Resep susu kunyit sangat mudah, sehingga bisa membuat sendiri di rumah.

- 120 ml susu tanpa tambahan pemanis.

BACA JUGA: Ladies, Yuk Minum Air Kunyit Saat Haid, Ini 4 Manfaatnya Lho

- 1 sendok teh kunyit.

- 1 potong kecil jahe segar yang diparut atau 1/2 sendok teh bubuk jahe.

BACA JUGA: 4 Tips Atasi Mood Jelek Saat PMS Datang

- 1/2 sendok teh bubuk kayu manis.

- Sejumput lada hitam. - 1 sendok teh madu (opsional).

Pembuatan:

-Kita perlu menuangkan semua bahan ke dalam panci kecil lalu merebusnya hingga mendidih.

-Setelah selesai, saring rebusan itu ke dalam gelas.

-Tambahkan sedikit madu dan taburi dengan kayu manis.

Berikut beberapa manfaat kesehatan luar biasa yang bisa ditawarkan oleh susu kunyit, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Memperbaiki mood

Hasil penelitian menunjukkan orang yang minum kombinasi susu kunyit dan obat antidepresan mengalami peningkatan suasana hati yang lebih baik.

Perubahan suasana hati yang lebih baik ini tentu membuat gejala depresi akan berkurang.

Depresi merupakan gangguan suasana hati yang juga dikaitkan dengan rendahnya kadar BDNF.

2. Meningkatkan kesehatan otak

Studi menunjukkan curcumin bisa meningkatkan kadar brain-derived neurotrophic factor (BDNF).

BDNF adalah senyawa yang berperan dalam pembentukan sel-sel baru di otak.

Tingkat BDNF yang rendah sering kali dikaitkan dengan berbagai gangguan otak, salah satunya penyakit Alzheimer.

Untuk itu, ada potensi dari susu kunyit untuk meningkatkan kesehatan otak sekaligus menurunkan risiko penyakit Alzheimer.

Apalagi rempah tambahan dari susu kunyit, seperti jahe atau kayu manis juga memiliki senyawa curcumin.

3. Menyehatkan pencernaan

Gangguan pencernaan seperti maag bisa menimbulkan rasa sakit pada perut bagian atas.

Salah satu bahan alami yang biasanya digunakan untuk meringankan kondisi ini adalah jahe dan kunyit.

Jahe mempercepat proses pengosongan lambung yang tertunda.

Sementara kunyit meningkatkan produksi empedu untuk mencerna lemak lebih baik.

4. Melawan Peradangan

Kurkumin bahan aktif utama kunyit memiliki sifat anti-inflamasi yang sebanding dengan obat-obatan farmasi umum.

Menghambat molekul yang berperan dalam peradangan, termasuk kolagenase, fosfolipase, dan tromboksan.

5. Menyehatkan Jantung

Menurut penelitian, kunyit, jahe, dan kayu manis bisa membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Curcumin hadir dalam kunyit mencegah pelepasan sitokin, senyawa yang sebagian besar terkait dengan penyakit kardiovaskular.

Di sisi lain, jahe dan kayu manis membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik.

6. Menjaga kadar gula darah tetap stabil

Susu kunyit tanpa tambahan pemanis, yakni kunyit, jahe, dan kayu manis bisa mengurangi jumlah glukosa yang diserap di dalam usus setelah Anda makan sehingga gula darah akan lebih terkontrol.

7. Mengurangi risiko kanker

Kanker terjadi akibat adanya pertumbuhan sel-sel di sekitar jaringan tubuh yang tidak terkendali.

Hingga kini, perawatan konvensional untuk menyembuhkan penyakit ini masih terus digali.

Salah satu studi menyebutkan adanya hubungan penyakit kanker dengan senyawa 6-gingerol pada jahe dan curcumin yang bisa mencegah pertumbuhan sel kanker menyebar ke jaringan tubuh lainnya.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler