7 Perintah Megawati Soekarnoputri, Perhatikan yang Pertama

Kamis, 08 Juni 2023 – 19:23 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri saat penutupan Rakernas III PDIP, Jakarta, Kamis (8/6). Foto: Ricardo

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengeluarkan tujuh perintah harian untuk kader PDIP.

Bu Mega menyampaikannya saat penutupan Rakernas III parpol berlambang banteng moncong putih itu di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Kamis (6/8).

BACA JUGA: Kisah Butet soal Anggrek Putih dari Bu Mega dan Semangat untuk Pulih

"Pada kesempatan yang baik ini, saya sampaikan perintah harian Ketua Umum untuk dilaksanakan dengan penuh kedisiplinan," kata putri Proklamator RI Soekarno atau Bung Karno itu.

Megawati memerintahkan para kader menguatkan kerja gotong royong Tiga Pilar Partai bersama pemerintahan Presiden dan Wakil Presiden Jokowi-KH Ma'ruf Amin dalam memerangi kemiskinan ekstrem.

BACA JUGA: Megawati Tertawa Saat Lagu Jarji Jarbeh Didendangkan, Lihat Ekspresi Mereka

Megawati juga memerintahkan kepada kader dan fungsionaris PDIP menjaga tahapan pemilu dengan detail, termasuk menyiapkan juru kampanye terbaik.

"Siapkan saksi yang militan dengan kecakapan tinggi, dan ketuklah pintu-pintu rakyat melalui gerakan door to door," lanjut Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) itu.

BACA JUGA: Megawati: Saya Sama Pak Jokowi Tidak Janjian, Tetapi Sering Kali Satu Tujuan

Perintah ketiga, kader dan fungsionaris PDIP harus turun ke bawah bersama rakyat. 

"Satukan jiwamu, hatimu, dan segenap akal budimu, dengan menyatu dengan rakyat. Itulah syarat terpenting menang pemilu," kata Megawati.

Dia juga memerintahkan kader dan fungsionaris PDIP yang berstatus kepala daerah mempersembahkan kinerja politik terbaik dengan mendorong penciptaan lapangan kerja hingga bantuan sosial bagi rakyat miskin. 

Kelima, Megawati memerintahkan kepada seluruh calon anggota legislatif dari PDIP cakap di dalam menjalankan kerja politik kerakyatan.

Keenam, kader dan fungsionaris PDIP mendapat instruksi untuk menyosialisasikan bakal capres 2024 Ganjar Pranowo ke seluruh pelosok negeri.

"Tampilkanlah Pak Ganjar apa adanya autentik, rasional, dan sesuai dengan karakternya yang menyatu dengan rakyat," kata dia.

Ketujuh, kader PDIP harus bergotong royong dengan penuh semangat dan satukan Tiga Pilar Partai sebagai mesin terbaik pemenangan pemilu. (ast/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler