79 Ribu Guru Honorer DKI Lulus PG PPPK Tak Dapat Formasi, Herlina: Tolong Kami Mas Nadiem

Selasa, 05 April 2022 – 13:15 WIB
Ilustrasi - Para guru honorer yang lulus passing grade tanpa formasi PPPK 2021 meminta pertolongan kepada Mendikbudristek Nadiem Makarim alias Mas Nadiem. Foto: Dokumentasi FGHNLPSI.

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 79 ribu guru honorer di DKI Jakarta yang lulus passing grade (PG) PPPK guru 2021, tetapi tidak mendapatkan formasi menunggu kebijakan pemerintah. 

Pengurus Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) DKI Jakarta Herlina mengungkapkan mereka sudah sekian tahun mengabdi, tetapi saat seleksi PPPK guru tahap 1 dan 2 malah dikalahkan guru swasta dan besertifikat pendidik (beserdik). 

BACA JUGA: Pemerintah Merusak Kesepakatan Guru Honorer Ikut Seleksi PPPK Hanya Formalitas

"Kami yang bekerja bertahun-tahun dikalahkan guru beserdik dan guru swasta. Sungguh tidak adil," kata Herlina kepada JPNN.com, Selasa (5/4).

Dia menyebutkan nilai yang diperoleh saat seleksi adalah murni. 

BACA JUGA: Pemerintah Dituding Akal-akalan Dalam Seleksi PPPK Guru 2021, Prof Djohar: Bertobatlah!

Sayangnya, kebijakan pemerintah yang berubah-ubah membuat mereka tersingkir. 

Herlina mengaku sakit hati karena pengabdian bertahun-tahun tidak cukup mengantarkan mereka menjadi PPPK.

BACA JUGA: Dipaksa Mengajukan Formasi PPPK 2022 Sebanyak-banyaknya, Kepala Daerah Ajukan Syarat 

Herlina mewakili rekan-rekannya pun meminta Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim untuk turun tangan.

"Tolong kami Mas Nadiem. Kami ingin bersilaturrahmi dengan Mas Menteri," ujarnya.

Dia berharap pemerintah menepati janjinya untuk memprioritaskan guru honorer yang lulus PG tanpa formasi PPPK. 

Herlina berharap jangan sampai nasib mereka seperti honorer K2 yang sampai hari ini masih belum tuntas.

"Kami berharap regulasinya benar-benar berpihak kepada guru honorer negeri lulus PG tanpa formasi PPPK," pungkasnya.

Untuk diketahui, dalam seleksi PPPK guru 2021 yang lulus PG tahap 1 dan 2 sebanyak 487.814. 

Dari jumlah tersebut terdapat 293.860 yang lulus dan mendapatkan formasi. 

Sisanya 193.954 lulus, tetapi tidak mendapatkan formasi.

Selain itu, sebanyak 437.823 guru honorer belum lulus dari 925.637 pelamar.  (esy/jpnn)

 


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler