Ada Barang Mencurigakan di Dada Bu Sinar, Isinya Woooww

Kamis, 22 Juni 2017 – 01:28 WIB
Ilustrasi borgol. Foto: AFP

jpnn.com, BANJARMASIN - Usia yang sudah menginjak 57 tahun tak membuat Sinar memperbanyak amal.

Warga Jalan Sungai Pahalau, Pekauman, Banjarmasin Selatan itu justru menjadi pengedar sabu-sabu.

BACA JUGA: Buang Bungkus Rokok ke Semak-Semak, Ehhh.. Ditangkap Polisi

Dia akhirnya ditangkap Polsekta Banjarmasin Selatan di rumahnya, Senin (19/6) pukul 16:00 Wita.

Sinar terbukti menyimpan, memiliki, dan menguasai sabu-sabu di rumahnya.

BACA JUGA: Si Seksi Sering Gelar Pesta Terlarang di Kontrakan

Awalnya, Sinar tak mengetahui ada petugas yang sedang patroli di sekitar tempat tinggalnya.

Saat itu, dia sedang berdiri di depan teras rumahnya. Sinar langsung masuk ke rumah saat melihat petugas.

BACA JUGA: Buru Teroris, TNI Dapat Tangkapan Besar

Sontak, petugas langsung mengejar Sinar. Sinar kedapatan mengambil sebuah bungkusan plastik dari balik bajunya.

Sinar menyimpannya di bagian dada. Plastik tersebut berwarna hitam.

Petugas langsung mencurigai bungkusan tersebut. Setelah dibuka, bungkusan itu berisi tujuh paket sabu-sabu.

Sinar akhirnya dibawa ke Polsekta Banjarmasin Selatan.

"Pelaku kami amankan guna proses lebih lanjut," ujar Kanit Reskrim Iptu Sisworo Zulkarnain. (mr-149)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Budi Hartono Ternyata Berbisnis Narkoba


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler