jpnn.com - jpnn.com - Bagi Anda yang ingin menghabiskan liburan di akhir Februari ini tidak perlu ragu.
Pada 23 Februari mendatang akan digelar Festival Rinca di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur.
BACA JUGA: Silakan Menikmati Kemeriahan Festival Untung Jawa
“Festivalnya keren. Lokasinya juga keren karena ada di salah satu destinasi prioritas yang ada di Labuan Bajo. Silakan datang dan saksikan kemeriahan acaranya,” terang Ketua Pokja 10 Destinasi Prioritas Kemenpar, Hiramsyah S Thaib yang didampingi PIC Labuan Bajo,Shana Fatina.
Pulau Rinca memang bukan destinasi sembarangan.
BACA JUGA: Keren! Bali Dinobatkan Jadi Pulau Terbaik Dunia
Destinasi ini sudah pernah disambangi aktris peraih Oscar sekelas Gwyneth Paltrow dan juga jagoan MotoGP Jorge Lorenzo.
Paltrow sampai tak segan mengisahkan perjalanan eksotisnya di Pulau Rinca dalam situs pribadinya, goop.com.
BACA JUGA: 6 Tips Agar Mudah Tidur di Pesawat
Lorenzo? Ceritanya lain lagi. Juara dunia MotoGP 2010 itu mengisi waktunya liburannya dengan diving di perairan Pulau Rinca.
Di 2015 lalu, under water di sekitar Labuan Bajo, termasuk Pulau Rinca memang pernah dinobatkan sebagai runner up snorkeling site versi CNN.
“Bayangkan, sebuah festival keren digelar di destinasi prioritas dan pernah dikunjungi dua pesohor dunia. Kapan lagi bisa merasakan momen seperti itu?” ujar Hiramsyah.
Keeksotisan Pulau Rinca akan makin terasa lantaran destinasi ini merupakan habitat komodo, satu-satunya binatang purba yang tersisa di muka bumi ini.
Ikon komodo itu sedang naik daun lantaran Januari 2017 lalu juara dunia MotoGP, Valentino Rossi juga ikut mempromosikannya.
Rossi mempromosikannya di Twiiter dan Instagram miliknya. Pembalap besar kelas dunia yang selalu disorot media internasional itu tanpa berbasa-basi, membagi keseruan liburannya dengan berfoto bersama Komodo.
“Tempat liburan Rossi di Labuan Bajo dan Pulau Padar tak jauh dari Pulau Rinca. Sensasinya pasti beda lantaran pernah di-posting sejumlah pesohor dunia,” timpal Shana.
Selain sedang naik daun, pemandangan Pulau Rinca juga sangat mempesona.
Ada perbukitan padang savanna yang luas, membuat siapapun yang mirip dengan alam Afrika.
Pesona Pulau Rinca bisa dinikmati dari puncak bukit. Warna biru membentang luas, menyatu dan membentuk gradasi yang sangat mempesona antara laut dan langit.
Ditambah dengan pemandangan perbukitan dan pohon-pohon hijau yang mengelilingi Pulau Rinca.
“Ini adalah program kerja tim KKN UNS Solo. Nanti kami akan menampilkan berbagai macam pertunjukan bernuansa budaya Rinca,” tutur Ketua Panitia Festival Rinca 2017, Rino Basudewa.
Pertunjukan itu di antaranya Teater “Putri Naga Komodo”, Tari Bongi Moncak, Seni Rarambang Gambus & Adu Pantun, Perkusi, serta puisi dan pantun.
Begitu juga dengan lomba voli, sepak takraw, tarik tambang, balap karung, dan balap sampan.
Komodo Labuan Bajo oleh Presiden Joko Widodo, melalui Menpar Arief Yahya sudah ditetapkan sebagai 10 Bali Baru, atau 10 Top Destinasi Prioritas.
Labuan Bajo juga penyumbang wisman hingga 2016 menembus target 12 juta itu.
"Sudah disetujui di Rapat Terbatas Presiden, Labuan Bajo akan segera memiliki International Airport," kata Menteri Arief. (flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bangunan Kuno PLN Punya Lorong Rahasia Menyeramkan
Redaktur & Reporter : Natalia