Ada Simbiosis Mutualisme dalam 'Fee' BPD

Rabu, 03 Februari 2010 – 11:36 WIB
JAKARTA - Indonesia Corruption Watch (ICW) menemukan adanya simbiosis mutualisme dalam pembagian fee Bank Pembangunan Daerah (BPD) kepada para kepala daerahMenurut lembaa ini, bukan saja kepala daerah yang diuntungkan dalam hal ini, tapi jajaran direksi bank itu juga mendapatkan imbalan dari pembagian fee.

"Ada simbiosis mutulisme antara kepala daerah dan jajaran direksi BPD," kata Agus, peneliti ICW, saat audiensi dengan Komite IV DPD, tentang pembagian fee BPD kepada kepala daerah, di Senayan, Jakarta, Rabu (3/2).

Selain Agus, dalam audiensi yang dipimpin Ketua Komite IV Tonny Tesar, yang anggota DPD asal Papua itu, hadir pula Wakil Koordinator ICW Adnan Topan Husodo, serta penelitinya, Tama S Langkun.

Menurut Agus lagi, keuntungan yang diperoleh jajaran direksi BPD bukan dari bagian fee yang dibagi-bagikan

BACA JUGA: Hutang DBH, Pemerintah Dituding Tak Transparan

"Tetapi, ada kenaikan tunjangan dana pensiun," katanya.

Agus mencontohkan pembagian fee BPD di Nusa Tenggara Barat (NTB)
Menurutnya, di sana jajaran direksi mendapat 24 kali lipat dari tunjangan pensiun mereka

BACA JUGA: Nasib Bilqis akan Ditentukan di Semarang

"Jadi memang ada hubungannya dengan pembagian fee," ujarnya
(awa/jpnn)

BACA JUGA: Byar Pet Terus Terjadi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Relawan Tuntut Jadi PNS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler