Ada Wifi Gratis di Bus Trans Batam, Kini Bisa Browsing Selama Perjalanan

Rabu, 19 April 2017 – 11:58 WIB
Bus Trans Batam. Foto: batampos/jpg

jpnn.com, BATAM - Masyarakat Kota Batam sudah bisa menikmati fasilitas internet nirkabel (WiFi) gratis saat menumpang bus trans Batam.

Namun sayangnya, layanan ini masih dibatasi untuk 4 unit bus trans Batam rute Sekupang-Batamcenter atau sebaliknya.

BACA JUGA: Hiii.... Dikira Sesajen, Eh.. Ternyata Kerangka Manusia Beneran

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam Yusfa Hendri mengatakan awal April lalu pihaknya sudah mengandeng provider XL dalam memberi layanan wifi gratis. Sehingga selama perjalanan dengan trans Batam para penumpang bisa mengakses apapun dengan wifi gratis yang telah tersedia.

"Awal April ini kita sudah mulai lengkapi empat bus dengan WiFi. Ini untuk tahap awal, mudah-mudahan kedepannya semua trans Batam dapat difasilitasi," kata Yusfa kepada Batam Pos (Jawa Pos Group) di Batamcenter, Selasa (18/4).

BACA JUGA: Polisi Selidiki Kasus Tewasnya Siswa SMP Korban Amukan Massa

Dikatakan Yusfa, koneksi internet sudah menjadi kebutuhan hampir semua masyarakat. Maka sebagai peningkatan pelayanan ke pelanggan, Dinas Perhubungan melalui Unit Pelaksana Teknis (UPT) Trans Batam menyediakan fasilitas internet di bus.

"Layananan ini free dengan kapasitas 30 GB per bulan. Jadi bisa download atau browsing apapun selama perjalanan," beber Yusfa.

BACA JUGA: Kepergok Curi Burung, Siswa SMP Tewas Diamuk Massa

Kedepannya, menurut Yusfa pihaknya juga akan mendesain halte sehingga terlihat menarik. Tak hanya menarik, halte-halte itu juga akan memberi informasi mengenai destinasi-destinasi pasriwisata yang ada di Batam.

"Jadi yang berkunjung ke Batam tak bingung lagi. Mereka bisa lihat informasi di halte. Bahkan halte tersebut bisa digunakan sebagai tempat selfie karena akan kita desain menarik," jelas Yusfa.

Sementara, Area Sales Manager SME area Kepri, Zulkarnain Yudi menambahkan XL sangat mendukung visi Pemerintah Kota Batam yang ingin mewujudkan Batam smart city.

"Penumpang bisa internetan dengan wifi gratis yang kita sediakan yang didukung jaringan XL 4G LTE. Dijamin perjalanan makin nyaman," ujarnya.(she)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ekonomi Lagi Lesu, Pimpinan BP Batam Malah Minta Naik Gaji 5 Kali Lipat


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Batam   Bus Trans Batam   Wifi  

Terpopuler