Aduh..Jangan-jangan Lapas bisa Kosong

Selasa, 05 April 2016 – 05:30 WIB
Ilustrasi.

jpnn.com - TIMIKA - Kapolres Mimika, Papua, AKBP Yustanto Mujiharso mengaku kecewa dengan banyaknya tahanan yang kabur dari Lapas Kelas II B Timika. Ya, sejak Januari hingga Maret ini, sudah 13 napi dan tahanan yang melarikan diri.

"Jangan–jangan besok lapas jadi kosong karena napi kabur terus," tutur Kapolres sepeti dikutip dari Radar Timika, Selasa (5/4).

BACA JUGA: Kementerian ESDM: Darurat Listrik di Nias Kesalahan PLN

Yustanto khawatir, kalau napi dan tahanan yang kabur kembali berulah dan mengganggu warga. Pasalnya para napi yang kabur merupakan napi atau tahanan yang tersangkut masalah pidana yang tergolong berat. 

Sehingga, jika sudah mengganggu warga, maka pihak kepolisian akan kembali direpotkan dengan penangkapan yang tidak mudah.

BACA JUGA: Oknum Anggota Dewan Diciduk di Tempat Hiburan Malam

“Ketika yang kabur itu para pemain motor, suatu saat akan banyak lagi motor yang hilang. Ketika yang kabur pelaku kriminal, maka terjadi lagi kasus yang sama. Sehingga polisi yang pusing nantinya,” kata Kapolres. (dzr/adk/jpnn)

BACA JUGA: Badan Otoritas Danau Toba Molor Lagi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Giliran Organda yang Galau, Takut di-Bully


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler