Agenda Sidang Lain PN Jaksel Tak Terganggu

Kamis, 11 Februari 2010 – 15:46 WIB
JAKARTA - Agenda sidang putusan terdakwa Antasari Azhar Cs di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (11/2), berjalan tanpa ada hambatan, kendati di luar gedung berlangsung aksi demo aktivis JamperSementara, di saat sidang empat terdakwa kasus pembunuhan Direktur PT PRB Nasrudin Zulkarnaen itu sempat mengundang banyak pengunjung maupun wartawan, sejumlah agenda sidang lain tetap berjalan seperti biasa.

Ketika ditemui JPNN, Kepala Humas PN Jaksel, Ida Bagus Dwiyantara menyebutkan bahwa adanya pelaksanaan sidang Antasari Azhar, Wiliardi Wizar, Sigid Haryo Wibisono dan Jerry Hermawan Lo, dengan agenda pembacaan putusan, tidak menganggu agenda sidang lainnya

BACA JUGA: Proyek PLTU Riau Segera Ditender

"Sidang lain tidak terpengaruh
Semua berjalan seperti biasanya, tidak terganggu sedikitpun," kata Ida Bagus.

Dilanjutkannya lagi, bahkan dengan adanya sidang putusan terhadap Antasari Cs ini, sejumlah agenda sidang yang sudah terjadwal sama sekali tidak sampai mengalami penundaan

BACA JUGA: Dudhie Susul Endin dan Udju Djuhaeri

"Tetap berjalan
Tidak ada penundaan," tegasnya, sambil menambahkan bahwa agenda sidang lain yang terjadwal ada lebih dari 10 kasus, namun kemungkinan bisa selesai hingga malam hari

BACA JUGA: Marzuki: Rekomendasi Jangan Timbulkan Instabilitas

(fm/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sigid Dihukum 15 Tahun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler