Ahok Bakal Gabung ke PSI?

Kamis, 03 Januari 2019 – 06:05 WIB
'Ahok'. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat Politik Ujang Komarudin memprediksi mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bakal memilih Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sebagai 'perahu' untuk terjun kembali ke panggung politik.

"Sebenarnya banyak pilihan partai, tapi jika PSI lolos parlementary threshold (PT) bisa saja Ahok gabung PSI," ujar Ujang kepada JPNN, Rabu (2/1).

BACA JUGA: Dua Kubu di Pilpres tak Berani Rangkul Ahok, kok Bisa?

Menurut pengajar di Universitas Al Azhar Indonesia ini, Ahok kemungkinan memilih PSI karena haluan partai pimpinan Grace Natalie tersebut nasionalis.

Selain itu, di PSI juga kini telah bergabung Sunny Tanuwidjaja, mantan staf khusus Ahok saat menjabat Gubernur DKI Jakarta.

BACA JUGA: Ahok Diperkirakan Bebas 24 Januari

"Bisa juga Ahok bakal bergabung dengan partai yang berhaluan nasionalis lain di luar PSI. Tapi semua tergantung pada Ahok sendiri," katanya.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review ini meyakini Ahok hanya akan bergabung dengan partai di mana dirinya merasa  nyaman dalam berpolitik.(gir/jpnn)

BACA JUGA: Ahok Tolak Bebas Bersyarat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Kata Kemenkumham soal Kabar Ahok Bebas


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler