jpnn.com - JAKARTA - Tim Hak Angket DPRD DKI Jakarta akan memanggil Veronica Tan yang merupakan istri Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Rencananya, pemanggilan terhadap Veronica dilakukan pada hari Senin ( mendatang.
Ahok pun mempertanyakan mengapa istrinya ikut-ikutan dipanggil oleh Tim Hak Angket DPRD DKI. Mantan Bupati Belitung Timur itu menyatakan angket yang diajukan oleh DPRD DKI kepada dirinya berkaitan dengan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah DKI Tahun 2015.
BACA JUGA: Ini Penjelasan Ahok Soal Ahok Center
Karena itu, sambung dia, istrinya tidak ada kaitannya dengan angket. "Angket itu urusan apa? Urusan APBD kan. Kok panggil istri saya?" tanya Ahok.
“Harusnya panggil nenek gue dong. Kan gue bilangnya pemahaman ‘nenek lu’,” kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Jumat (13/3) dengan nada ketus.
BACA JUGA: Biar Awet dan Licin, Kikil Direndam Campuran Formalin
Ahok pun belum bisa memastikan apakah istrinya akan datang apabila dipanggil oleh Tim Hak Angket DPRD DKI. "Tergantung pemanggilannya dalam rangka apa. Lebih cocok angket itu panggil nenek gue sebetulnya," tandasnya. (gil/jpnn)
BACA JUGA: Ngeri! Preman Terminal Kena Razia, Ada Golok di Tasnya
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Tebar Ancaman ke Semua Pengelola Gedung
Redaktur : Tim Redaksi