jpnn.com - SOLO - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka merespons pernyataan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang membandingkan kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Ora po-po, malah apik (tidak apa-apa, malah bagus)," kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Senin (19/9).
BACA JUGA: Seusai Isoman Sepekan, Gibran Kembali Berkantor di Balai Kota Surakarta
Gibran bahkan juga tidak ingin membanggakan kinerja Presiden Jokowi yang merupakan ayahnya sendiri.
"Kalau saya lebih suka membanggakan diri sendiri. (Mengenai kinerja Presiden Jokowi) tanya warga menilainya seperti apa," ungkapnya.
BACA JUGA: Soal Momen Pertemuan Anies - AHY, Ferdinand Sindir NasDem dan PKS, Upss
Gibran pun tidak ingin menanggapi berlebihan ketika dirinya dibandingkan dengan AHY. “Kenapa harus ditanggapi, saya itu siapa, cuma wali kota, dia (AHY), kan, ketua umum (Partai Demokrat). Beliau lebih di atas saya, beliau, kan, senior,” ungkap Gibran.
Menurut Gibran, AHY sudah memiliki lebih banyak pengalaman dibandingkan dengan dirinya. "Beliau lebih pengalaman, di TNI," katanya.
BACA JUGA: Temuan Adian Napitupulu Soal Infrastruktur Era Jokowi vs SBY, Mas AHY Perlu Tahu
Sebelumnya, dalam Rapimnas Partai Demokrat AHY menyampaikan bahwa pemerintahan Jokowi hanya sebatas gunting pita dalam proyek infrastruktur karena infrastruktur tersebut merupakan warisan dari pembangunan sejak pemerintahan SBY. (antara/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Khawatir AHY Tak Bisa Ikut Pilpres 2024, SBY Ungkap Narasi Penjegalan, Hasto Merespons
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi