Alberto Zaccheroni Puji Kehebatan Pantai Gading

Minggu, 15 Juni 2014 – 14:06 WIB
Alberto Zaccheroni. Getty Images

jpnn.com - RECIFE — Jepang gagal mengamankan kemenangan yang sudah dalam genggaman saat bertemu Pantai Gading, Minggu (15/6) pagi WIB. Tim Samurai Biru —sebutan Jepang— sempat unggul 1-0  lebih dulu di babak pertama.

Namun mereka harus menyerah oleh sepasang gol balasan yang dicetak Wilfried Bony dan Gervinho di babak kedua. Harapan Jepang untuk mengemas tiga angka dari laga perdana mereka di Piala Dunia Brasil akhirnya buyar.

BACA JUGA: Swiss v Ekuador, Ambisi Dejavu La Nati

Terkait hasil ini pelatih Jepang, Alberto Zaccheroni tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya. Menurutnya Jepang sebenarnya telah memulai laga dengan baik.

Namun tim yang dihadapi merupakan kumpulan pemain hebat yang mampu bangkit untuk memberikan balasan. Karena itulah pelatih asal Italia ini memuji kehebatan lawan yang dihadapinya.

BACA JUGA: Inilah 5 Jerman di Skuat Amerika Serikat

‘’Kami harus memberi pujian bagi Pantai Gading,  mereka mendapatkan laga yang yang hebat.’’ ujar mantan pelatih AC Milan ini dalam situs resmi FIFA usai pertandingan.

‘’Kami  memulai dengan baik tapi tidak bisa mempertahankan hingga akhir. Para pemain Pantai Gading sangat berbakat,’’ tambahnya. (zul/jpnn)

BACA JUGA: Persib Pertajam Serangan

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djanur Argentina, Jupe Spanyol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler