Anak Buah Prabowo Ini Kok Yakin Banget Ahok Bakal Dijerat KPK Ya?

Selasa, 01 Maret 2016 – 18:02 WIB
Wakil Ketua DPRD M Taufik. Foto: Indopos

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik tetap yakin Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok terlibat kasus dugaan korupsi pembelian lahan RS Sumber Waras. Saat ini, kasus tersebut masih didalami oleh Komisi Pemberantasan Korupsi.

“Udah lah Ahok pasti kena,” kata Taufik di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Selasa (1/3).

BACA JUGA: Pegawai Kontrak di Pemprov DKI Jadi Peserta BPJS Kesehatan

Keyakinan Taufik itu juga didasari pada saat KPK meminta audit investigasi pada BPK. Dengan adanya permintaan itu, lanjut dia, sudah terlihat ada kerugian. 

Berdasarkan pertemuan puluhan anggota DPRD DKI dengan perwakilan KPK pada Rabu (17/2) lalu, Taufik mengatakan, KPK masih memerlukan waktu panjang untuk meningkatkan ke tahap penyidikan. Nantinya, politikus Gerindra itu akan kembali menyambangi lembaga antikorupsi itu pada Rabu (2/3). 

BACA JUGA: Adhyaksa Dinilai Punya Modal Hadapi Pilkada DKI

Adapun tujuan kedatangan ke KPK untuk menanyakan mengenai kelanjutan kasus RS Sumber Waras yang diduga menimbulkan kerugian Rp 191 miliar pada APBD Perubahan 2014. “Data yang kami berikan ke KPK sudah lengkap,” ucap pria yang punya pengalaman terjerat kasus korupsi ini. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Ahok: Itu Kurang Ajar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok: Saya Pendukung Lokalisasi, Tapi...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler