Anak Buah Prabowo Minta Tito Tindak Tegas Kapolda Jabar

Rabu, 18 Januari 2017 – 08:21 WIB
Desmond Mahesa. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Komisi III DPR bakal melakukan rapat dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian akhir bulan ini. Berbagai masalah terkait keamanan dan institusi kepolisian akan dibahas pada kesempatan itu.

”Masalah-masalah apa yang terjadi di masyarakat tentunya masing-masing fraksi akan mempertanyakan itu ke Kapolri. Salah satunya soal GMBI,” kata Wakil Ketua Komisi III DPR, Desmond J Mahesa usai memimpin audiensi pertemuan Komisi III dengan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (17/1).

BACA JUGA: Politikus Gerindra: Kapolda Jabar Menyalahi Aturan

Politikus Gerindra ini memaparkan bahwa pihaknya juga telah memiliki sejumlah usulan untuk turut serta memanggil Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan dan Kapolda Jawa Barat Irjen Anton Charliyan guna mengklarifikasi semua laporan dari kedua organisasi masyarakat ini.

”Tinggal kami tanyakan semuanya dan bagaimana historis kronologis sesungguhnya dan mengapa bisa terjadi seperti iti,” tutur Desmond.

BACA JUGA: Ketua MPR: Pejabat Polri Jangan jadi Pembina Ormas

Menurut Desmond, dalam tugasnya polisi diberikan kewenangan yang penuh oleh negara. Oleh karena itu polisi tidak boleh menjadi pimpinan ormas. Sehingga jika ada polisi yang menjabat dalam ormas maka menyalahi aturan.

”Menurut saya, Kapolda Jabar itu telah menyalahi aturan dan diminta Kapolri mengambil tindakan tegas, tapi kita tunggu jawabnya nanti,” tandasnya. (dil)

BACA JUGA: Rakyat Bergerak Bikin Petisi Copot Kapolda Jabar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri Siapkan Kamar Jenazah buat Bandar Narkoba


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler