Anggaran Pilkada 6 Daerah Ini Belum Mencukupi

Senin, 20 April 2015 – 16:33 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) merilis enam daerah yang anggaran pemiliha kepala daerahnya hingga kini belum mencukupi. Keenam daerah itu ialah Kabupaten Kaur, Bengkulu Utara, Kota Bitung Sulawesi Utara, Halmahera Utara, Yahukimo dan Supiori.

“Enam daerah siap, tapi belum cukup,” ujar Direktur Jenderal Keuangan Daerah (Dirjen Keuda) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Reydonnyzar Moenek, Senin (20/4).

BACA JUGA: Tiga Ketua DPC PD di Jatim Layangkan Somasi ke Syarief Hasan

Di sisi lain, sebanyak 51 daerah memastikan diri siap menggelar Pilkada, termasuk menggaransi ketersediaan dana. Sementara, sebelas daerah saat ini sedang dikonfirmasi oleh Kemendagri.

Kesebelas daerah tersebut masing-masing Nias Selatan, Kutai Timur, Kutai Barat dan Balikpapan dan Nunukan. Selain itu, ada pula Majene, Boven Digoel, Yalimo, Membrano, Kuantan Singigi serta Konawe Utara.

BACA JUGA: Gadaikan SK, Legislator Gerindra Terancam PAW

“Untuk enam daerah yang anggarannya belum cukup, akan kami fasilitasi. Bedah APBD-nya, sarankan bisa digeser anggarannya. Mereka siap hanya belum mencukupi. Misalnya Bitung. Kemampuan fiskalnya terbatas. Kota Bitung hanya menganggarkan Rp 3,5 miliar,” tambah pria yang karib disapa Donny itu.

“Sementara terhadap 11 daerah akan kami lihat, karena mereka pasti ada uang. Yahukimo, Supiori sudah diduga mereka punya uang. Jadi secara umum 68 daerah tersebut siap. Hari ini staf kami akan kerja untuk klarifikasi yang tidak hadir,” tegas Donny. (gir/jpnn)

BACA JUGA: Pilkada Maluku Utara Terancam Tunda

         

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mendagri Pastikan Pilkada Serentak Didanai APBD


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler