Anggota DPR Malas akan Dibeberkan

Senin, 22 Desember 2008 – 15:43 WIB
JAKARTA-Ketua DPR RI Agung Laksono mengaku siap dan mendukung membeberkan nama-nama anggota dewan yang jarang hadir atau mangkir baik rapat komisi, paripurna maupun rapat lainnya"Saya dari dulu setuju itu, mudah-mudahan ada kesepakatan fraksi-fraksi," tegasnya.

Dikatakan Agung sebagian besar anggota DPR mendukung langkah tersebut

BACA JUGA: Massa Malut Padati MK

Namun hingga sekarang keinginan tersebut dari fraksi-fraksi untuk dilakukan, belum bisa teralisasikan lantaran tiap anggota DPR itu mempunyai pemikira yang berbeda.

Sementara itu terkait sepinya ruang sidang paripurna, namun jumlah absensi kehadiran lebih dari separuh peserta sidang, menurut Agung hal itu tersebut kembali kepada kesadaran masing-masing anggota
"Jadi selain fisik juga harus mencari bentuk yang tepat, dan itu belum kita temukan apa formulanya, karena itu kita juga berharap anggota dewan dimasa periode yang akan datang harus lebih baik lagi," tegas Agung sembari menekankan jika DPR dianggap tidak punya political will, sehingga kasus ini selalu terulang disetiap periode

BACA JUGA: Aktor Dicky Chandra Menang di Garut

Menurutnya semua kembali kepada ketegasan sikap fraksi
(rie/JPNN)

BACA JUGA: Coblos Ulang Terancam Tanpa Payung Hukum

BACA ARTIKEL LAINNYA... SOKSI Tak Relakan HB X Cawapres


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler