Anggota DPRD Bali Kecele Banget Gak jadi ke Luar Negeri

Rabu, 20 April 2016 – 09:09 WIB
Ilustrasi. Foto: dok. JPNN.com

jpnn.com - DENPASAR—Impian para anggota DPRD Bali melakukan kunjungan kerja ke luar negeri akhirnya kandas. Pasalnya, rencana perjalanan dinas yang sudah dirancang matang sebelumnya harus batal karena izin yang telat diterima.

Padahal, anggaran yang untuk perjalanan dinas anggota dewan tersebut mencapai miliaran rupiah.
Menurut informasi, gagalnya keberangkatan para wakil rakyat ke luar negeri karena izin yang dikeluarkan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) datang terlambat. Jadwal yang dikeluarkan oleh Mendagri yang telah dibagi dengan sejumlah kloter keberangkatan sudah lewat masanya.

BACA JUGA: Waspada, Ada 18 Penderita HIV/AIDS Baru di Kabupaten Semarang

“Jadwal sudah lewat sementara izin dari kementrian keluar belakangan,”kata salah satu staf di lingkungan DPRD Provinsi Bali.


Agar tetap bisa berangkat ke luar negeri, staf sekretariat DPRD Bali sempat mengurusnya ke Kementerian Luar Negeri. Namun, kendala lainnya muncul. Kementerian Luar Negeri tidak mengizinkan keberangkatan itu karena izin dari Mendagri sudah lewat. Akhirnya, rencana kunjungan kerja ke beberapa negara di Eropa, Australia dan Asia itu batal. (bas/mus/flo/jpnn)

BACA JUGA: Kisah Suami yang Minta Cerai karena Istri Ogah Menyusui Lagi

BACA JUGA: NGERI! KPK Garap 32 Orang Ini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Asyik Berdua di Indekos, Terpaksa Berurusan dengan Satpol PP


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler