Anggota TNI Ngamuk, Mapolres Muara Enim Hancur

Dipicu Anggota TNI Ditusuk Oknum Anggota Brimob

Senin, 05 Juli 2010 – 10:29 WIB
MUARA ENIM- Aksi brutal yang diduga dilakukan oknum anggota TNI kembali terjadiKali ini, puluhan anggota TNI dari Kodim 0404 Muara Enim melakukan penyerangan terhadap Mapolres Muara Enim, di jalan Pramuka II dan Mapolantas  jalan Jenderal Sudirman Kota Muara Enim  dan Mapolsek Lawang Kidul, Tanjung Enim

BACA JUGA: Sepasang Pengantin Baru Tewas Terbakar

Akibatnya, sejumlah kaca hamcur dan beberapa anggota kepolisian terluka parah.

Peristiwa yang membuat situasi kota menjadi tegang itu terjadi sekitar pukul 20.30 hingga pukul 21.15 WIB Minggu (4/7) malam
Selain merusak markas  tersebut, beberapa orang anggota  Polres Muara Enim mengalami luka-luka akibat terkena pukulan

BACA JUGA: Penderita HIV/AIDS Pesta Narkoba

Di antaranya, Ipda Reza yang tengah bertugas piket  KSPK
Hingga pukul 23.00 WIB suasana masih terlihat tegang.
   
Para anggota TNI dari Kodim 0404 Muara Enim, terlihat masih melakukan penjagaan  di Mapolres Muara Enim untuk mengantisipasi terjadinya serangan susulan

BACA JUGA: Dua Kali Coba Bunuh Diri Gara-gara Ayam

Dalam  serangan tersebut kondisi Mapolres Muara Enim benar-benar hancurSeluruh kaca  gedung pada pecah akibat dipukul benda kerasKaca ruangan Kapolres dan  Wakapolres juga ikut dirusak.
   
Begitu juga kaca pintu dan ruang piket KSPK dan beberapa ruangan lainnya pada  rusak berantakanKaca yang pecah pada berserakan Selain merusak kaca gedung, juga beberapa mobil dinas polisi yang terparkir dihalaman Mapolres turut dirusak dengan memecahkan kacanyaMobil yang rusak kebanyakan mobil patroliKemudian  beberapa unit sepeda motor milik anggota yang parkir di halaman Mapolres juga
juga turut dirusak.

Kerusakan serupa juga terjadi di Markas Satlantas Polres Muara EnimSeluruh kaca ruangan tersebut  pecahBegitu juga  masrkas Polsek Lawang Kidul turut dirusakKerusakan tersebut telah dilakukan pendataan oleh petugas dari Kodim 0404 Muara Enim dan Polres Muara EnimBelum diketahui jumlah kerugian yang  diderita Polres Muara Enim akibat terjadi penyerangan tersebut

Informasi  yang berkembang terjadinya penyerangan itu bermula dari adanya salah seorang anggota TNI yang terkena tusukan pisau oleh salah seorang oknum anggota BrimobBaik anggota TNI yang kena tusuk tersebut  belum  berhasil diketahui  identitasnyaNamun kabar yang beredar anggota tersebut telah dirawat di RSU dr HM Rabain Muara Enim.

Penyebab terjadinya penusukan itu belum diketahui secara persisNamun  pertengkaran itu terjadi pada  Minggu (4/7) sore di Gedung Olahraga Pancasila.  Akibat adanya anggota TNI yang kena tusuk tersebut, membuat teman-temannya  menjadi emosiMereka mencoba mencari oknum anggota Brimob  yang menusuk tersebut dengan beramai-ramai mendatangi Mapolres dan Mapolantas Polres Muara  Enim.

Aksi penyerangan itu dilakukan puluhan oknum anggota TNI ini diduga usai mengikuti apel malam sekitar pukul 20.00 WIBUsai apel masih menggenakan baju seragam dinas loreng mereka mendatangi Satlantas Polres Muara Enim dan  menghancurkan kantor kepolisian itu menggunakan kayu.  Mereka mendatangi   Mapolantas  itu ada yang mengendarai sepeda motor dan ada yang berjalan kaki

Usai merusak Mapolantas mereka berlari kearah Mapolres dan menyerang markas tersebutUsai melakukan penyerangan mereka meninggalkannyaSelang beberapa menit kemudian,  oknum anggota TNI ini juga menyerang Mapolsek Lawang KidulPada saat penyerangan berlangsung, semua anggota Polres terpaksa berlari menyelamatkan diriNamun  ada juga yang masih terkena pukulan karena tidak berhasil menyelamatkan diriAksi tersebut benar-benar menegangkanKarena  mereka sempat memblokade  Jl Sultan Mahmud Badaruddin IIAkibatnya arus lalu  lintas sempat macet beberapa saatKemudian mereka juga melarang masyarakat yang tinggal di pinggir jalan itu untuk tidak keluar rumahAksi penyerangan yang cukup menegangkan itu membuat warga menjadi ketakutan.

Setelah suasana reda,  Komandan Kodim 0404 Muara Enim, Letkol Inf Budi Kusworo bersama anggotanya melakukan pendataan terhadap barang-barang Mapolres yang rusak"Semuanya didata, dan anggota supaya merapat ke Polres dulu," jelas Dandim kepada anggotanya

Ketika melakukan pendataan, Dandim juga sempat bertanya kepada anggotanya penyebab terjadinya keributan tersebutNamun anggotanya belum bias menjelaskan secara pasti penyebab kejadian itu.

Dandim juga memerintahkan anggotanya untuk melakukan penjagaan di MapolresBeberapa perwira dan provost  Kodim  melakukan penjagaanKemudian Wakapolres Muara Enim, Kompol Rendra Salipu, juga memerintahkan anggotanya untuk kumpul di  MapolresWakapolres juga memerintahkan anggotanya untuk melakukan pendataan  terhadap barang-barang yang rusak

Selain itu, Ketua Komisi I DPRD Muara Enim Darmadi Suhaimi dan Ketua Komisi III DPRD Muara Enim Devi Arianto, juga datang ke Polres Muara Enim untuk melihat  kerusakan itu"Kami prihatin atas kejadian iniMari kita cari jalan yang  terbaik untuk menyelesaikan masalah ini," ujar Darmadi.(Enim ekspres/fuz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ingin Rokok, 2 Bocah Mencuri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler