Annual Pertamina Quality Awards 2013 Capai Rp 2,17 triliun

Kamis, 31 Oktober 2013 – 00:43 WIB

jpnn.com - JAKARTA – Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Karen Agustiawan mencatat empat tahun pelaksanaan Annual Pertamina Quality Awards sejak 2010 hingga 2013 terus mengalami peningkatan.

"Penyelenggaraan terakhir tahun ini penciptaan nilai (value creation) yang dihasilkan mencapai Rp 2,17 triliun," ujar Karen dalam penutupan APQ Awards 2013 di Gedung Pertamina Pusat, Jakarta, Rabu (30/10).

BACA JUGA: RNI Curigai Permainan Harga Gula

Karen menilai dalam empat tahun penyelenggaraan APQ Awards, insan mutu Pertamina telah menunjukkan bukti nyata dengan terus meningkatnya penciptaan nilai tambah bagi perusahaan melalui program-program inovatif yang dihasilkan.

"Tujuan dari pelaksanaan APQ Awards ini agar para insan mutu Pertamina dapat menciptakan inovasi-inovasi yang memberikan nilai tambah bagi perusahaan, baik berupa peluang bisnis baru maupun penghematan biaya secara optimal yang dapat mendukung upaya perusahaan mencapai aspirasi 2025," papar dia.

BACA JUGA: Dahlan Iskan Harapkan Open Acces Tak Rugikan PGN

Optimalisasi pencapaian value creation ini menurut Karen dapat dilakukan bila semangat keingintahuan dan kesungguhan dalam menjalankan program perbaikan berkelanjutan terus tertanam kuat dan menjadi budaya pada setiap insan mutu Pertamina.

Pada tahun 2010, APQ Award menghasilkan penciptaan nilai sebesar Rp 986 miliar bagi Pertamina, tahun 2012 sebesar Rp 1,29 triliun, pada tahun 2012 insan mutu Pertamina memberikan penciptaan nilai sebesar Rp 1,85 triliun dan tahun 2013 meningkat menjadi Rp 2,17 triliun.

BACA JUGA: Dahlan Iskan Ingin Petinggi Pertamina Tampung Usul Bawahan

"Pencapaian ini tentu saja membanggakan dan lebih membanggakan lagi setelah melihat semakin tingginya keterlibatan generasi muda dalam ajang APQ Awards 2013 kali ini. Bahkan, dari 22 inovasi yang dipamerkan dalam APQ Awards kali ini, 90 persen di antaranya adalah kreasi generasi muda,” ungkap Karen.

Untuk diketahui APQ Awards 2013 melibatkan insan Pertamina dari seluruh sentra operasi atau produksi perusahaan. Terdapat 117 gugus atau kelompok CIP terbaik dari Unit Operasi/Bisnis/Region dan Anak Perusahaan yang terdiri dari 39 Proyek Kendali Mutu (PKM), 45 Gugus Kendali Mutu (GKM) dan 33 Sistem Saran (SS) yang mempresentasikan karya terbaiknya selama ajang APQ Award 2013. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Upaya Penutupan Merpati Sudah Ada sebelum Dahlan jadi Menteri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler