RNI Curigai Permainan Harga Gula

Rabu, 30 Oktober 2013 – 23:46 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI), Ismed Hasan Putro mengungkap kejanggalan harga gula yang saat ini terus mengalami penurunan di saat pasokan berkurang. Dia menduga ada pihak yang bermain dalam hal ini.

"Harga gula memang turun. Ini aneh, pasokan kurang tapi harga turun. Ini namanya ada yang main. Seharusnya pasokan kurang harga naik," ujar Ismed di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Rabu (30/10).

BACA JUGA: Dahlan Iskan Harapkan Open Acces Tak Rugikan PGN

Ismed mengungkapkan, salah satu penyebab turunnya harga gula karena merembetnya gula rafinasi masuk pasar. Di samping itu, penurunan harga gula akan memangkas pendapatan perusahaan pelat merah itu. "Ini harus dicari tahu penyebabnya agar tidak terus merugi," pintanya.

Dia juga menyebut bahwa harga gula saat ini sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Misalnya pada tahun 2012, harga lelang gula sekitar Rp 10.800 per kg dan terus mengalami kenaikkan hingga Rp 11 ribu. "Tapi sekarang berada di Rp 9 ribu, ini kan berdampak ke pendapatan," tuturnya.

BACA JUGA: Dahlan Iskan Ingin Petinggi Pertamina Tampung Usul Bawahan

Dalam kesempatan itu Ismed juga membeber proses transformasi di perusahaan BUMN yang dipimpinnya. Menurutnya, transformasi itu bukan hal mudah ketika RNI mengalami kerugian sebesar Rp 68 miliar.

Karenanya, Ismed mengambil beberapa langkah untuk merubah pola kebiasaan-kebiasan yang justru berpotensi menambah beban utang perseroan. "Fasilitas untuk Dirut saya tolak, saya juga menawarkan untuk direktur lain untuk tidak menggunakan fasilitas, berikutnya di anak-anak perusahaan," ucapnya.

BACA JUGA: Upaya Penutupan Merpati Sudah Ada sebelum Dahlan jadi Menteri

Selanjutnya untuk melancarkan transformasi agar RNI menjadi perusahaan sehat, Ismed tak segan melakukan perombakan jabatan. "35 orang saya ganti ketika tiga hari saya masuk dan tidak ada masalah sama sekali. Itu menjadi awal memudahkan saya melakukan transpormasi. Saya menggantikannya dengan anak-anak muda dan juga perempuan yang sebelumnya tidak ada," tuturnya.(chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dahlan Iskan Yakin Pertamina Mampu Kelola Blok Mahakam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler