Arbeloa Gantung Sepatu Dari Timnas Spanyol

Kamis, 22 Mei 2014 – 13:06 WIB
Alvaro Arbeloa. FOTO: getty images

jpnn.com - MADRID - Alvaro Arbeloa akhirnya memutuskan gantung sepatu dari timnas Spanyol. Keputusan itu diambil setelah Arbeloa tak masuk skuat Spanyol yang diterjunkan di Piala Dunia 2014 mendatang.

Bek Real Madrid itu menilai, karirnya di timnas Spanyol sudah berakhir. Dengan usia yang sudah menginjak 31 tahun, Arbeloa memang kesulitan bersaing dengan para pemain yang lebih muda.

BACA JUGA: Djokovic Percaya Diri Hadapi Prancis Open

Selain itu, mantan penggawa Liverpool dan Deportivo la Coruna tersebut juga mulai rentang cedera. Cedera pula yang membuat Arbeloa terlempar dari roster Spanyol di Piala Dunia 2014.

“Momen saya bersama timnas Spanyol sudah lewat. Kini semuanya sudah selesai. Saya sudah berbicara pada Del Bsoque (pelatih timnas Spanyol) ketika saya mengalami cedera. Sebab, dia memanggil saya masuk skuat,” terang Arbeloa di laman Inside La Liga, Rabu (21/5).

BACA JUGA: Nil Maizar Ingin Sempurnakan Persisam

Arbeloa pun bisa gantung sepatu dengan bangga. Pasalnya, dia menjadi bagian timnas Spanyol ketika sukses merengkuh gelar juara Piala Eropa 2008 dan 2012 serta Piala Dunia 2010.

“Ini adalah keputusan saya. Saya berharap timnas Spanyol mendapat kesuksesan. Masa depan saya? Musim depan saya masih akan bermain untuk Real Madrid,” tegas Arbeloa. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Pukul Thunder, Spurs Unggul 2-0 di Final Wilayah Barat

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim Thomas Jumpa Korea, Uber Ladeni Tuan Rumah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler