Arema Jamu PSM, PSMS Usik Gurning

Jumat, 14 Oktober 2011 – 08:42 WIB
Aremania. Foto: Dok.JPNN

MALANG - Kacaunya jadwal Arema direspons PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT LPIS) selaku penyelenggara Indonesian Premier League (IPL)PT LPIS akhirnya merevisi jadwal pertandingan yang dirilis pada 7 Oktober lalu.

Kemarin (13/10) dalam agenda manager meeting, PT LPIS merilis jadwal baru IPL 2011/2012

BACA JUGA: Grade A Untuk Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring

Berdasar jadwal tersebut, Arema bakal melakoni laga perdana menghadapi PSM Makassar di Malang, 27 November
Itu berbeda dari draf jadwal awal

BACA JUGA: Lorenzo Terjebak Mission Impossible

Yakni, Arema bertanding melawan tim promosi Persiraja Banda Aceh
   

Setelah menghadapi PSM Makassar, sekitar tiga hari kemudian, Arema kembali menggelar laga home menghadapi Persipura

BACA JUGA: Menang tapi Respon Pemain Lamban

Baru pada 11 Desember, mereka melakoni partai away perdana dengan melawat ke kandang Persisam SamarindaSelang enam hari, 17 Desember, Arema kembali melakoni partai away menghadapi tim promosi Mitra Kukar.

Menanggapi jadwal terbaru tersebut, Media Officer Arema Noor Ramadhan menyatakan masih belum menganalisis lebih jauhNamun, yang jelas, dia mengungkapkan bahwa perubahan jadwal maupun lawan yang akan dihadapi Arema tidak memengaruhi persiapan tim yang disusun selama ini.

"Yang penting, kami harus lebih berfokus membangun kekuatan timSisa waktu menjelang kompetisi bergulir ini kami manfaatkan semaksimal mungkin," tegasnya

Sementara itu, ketenangan Abdurrahman Gurning di Arema diusik PSMS MedanItu terjadi setelah Ketua Umum PSMS Rahudman Harahap mengiming-imingi Gurning posisi pelatih kepala PSMS dalam menghadapi kompetisi 2011?2012

Pria yang juga menjabat Wali Kota Medan itu kepada berbagai media menyatakan bahwa salah satu alasan membidik Gurning adalah latar belakangnya sebagai mantan pemain PSMS Medan"Gurning mengerti karakter permainan sepak bola anak-anak MedanDan yang terpenting, kecintaannya terhadap PSMS Medan tidak perlu diragukan lagi," ujar Rahudman kemarin (13/10).

Ketika dikonfirmasi, Gurning mengatakan belum menerima komunikasi apa pun dari pihak PSMSDia hanya tahu kabar tersebut dari media massaHanya, Gurning menyatakan bahwa menjadi pelatih kepala PSMS adalah cita-citanya"Saya sangat senang kalau dipercaya memegang PSMS karena Medan adalah rumahku," ujar Gunring melalui pesan pendeknya kemarin

Meski belum bisa menentukan keputusan, saat ini Gurning ingin berkonsentrasi pada perannya sebagai asisten pelatih Milomir Seslija di Arema"Apalagi, saya sudah (meneken) kontrak dan sudah terima panjar 5 persen dari kontrak," ujar mantan anggota skuad timnas Indonesia pada ajang Asian Games di Seoul pada 1986 itu.  (muf/abm/jpnn/c5/c4/aww)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tevez Terancam Sanksi Tambahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler