Argentina v Portugal 2-1: Milik Messi

Jumat, 11 Februari 2011 – 13:21 WIB
JENEWA - Menentukan siapa yang lebih hebat di antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, memang tidak mudahKetika Argentina menghadapi Portugal di Stade de Geneve, kemarin dini hari, kedua pemain sama-sama mencetak gol

BACA JUGA: Dicoret Timnas, Jordy Gabung Klub LPI

Hanya saja, gol Messi lebih signifikan, karena menjadi penentu kemenangan 2-1.

Messi mencetak gol pada menit krusial alias menit ke-90 melalui penalti
Tendangan 12 pas dihadiahkan wasit Massimo Busacca setelah Javier Pastore dilanggar Fabio Coentrao di kotak terlarang

BACA JUGA: Rivai dan Tutuq Widodo Dibidik Perseman

Si Kutu - julukan Messi - juga mengkreasi gol pertama Argentina yang dicetak Angel Di Maria pada menit ke-14
Sedangkan Ronaldo mencetak golnya pada menit ke-21.

"Saya menikmati aksi dua pemain terbaik dunia di lapangan hari ini (kemarin, Red) dan saya menyukai keduanya

BACA JUGA: Bakal Calon Ketum PSSI Jadi Empat

Tapi, dalam pandangan saya, Lionel berada di level yang sedikit lebih tinggi," ungkap pelatih Argentina Sergio Batista kepada AFP.

Tapi, Messi merendah menanggapi pujian yang diterimanyaBintang penyerang Barcelona itu juga tidak merasa bersaing dengan Ronaldo sekalipun keduanya tengah beradu subur di Liga Primera Spanyol setelah sama-sama membukukan 24 golSedangkan dari keseluruhan gol di klub maupun timnas sepanjang musim ini, Messi tercatat unggul lima gol (42-37) dari Ronaldo.

"Ini bukan antara Lionel Messi dan Cristiano RonaldoTidak ada persaingan siapa yang lebih baikKami hanya berusaha memberikan yang terbaik untuk tim yang dibela," ucap Messi kepada Eurosport.

Messi menambahkan apabila dirinya sangat enjoy dalam laga kemarinBukan karena mencetak gol kemenangan Argentina, melainkan karena menempati posisi yang sama seperti di Barcelona"Saya mendapat lebih banyak bola sepanjang 90 menit," jelas striker 23 tahun itu.

Messi pun terlihat antusias membicarakan tren positif Argentina seusai gagal di Piala Dunia 2010Dalam lima uji coba yang dijalani, Tango - sebutan Argentina - menang empat kali dan hanya kalah sekali dari JepangRaihan itu tentu sangat penting menuju Copa America Juli mendatangArgentina berstatus tuan rumah dan membidik gelar ke-15.

"Kami sangat memahami taktik dan strategi yang dimainkanSaya berharap tren kami terus berlanjut," ujar pemilik 16 gol dari 54 laga (caps) bersama Argentina itu.

Sebaliknya, Ronaldo kecewa gagal memberikan hasil positif bagi negaranyaKapten Portugal itu menganggap hasil akhir laga tidak mencerminkan jalannya pertandingan yang sesungguhnyaApalagi Portugal terlihat seperti bermain sebagai tuan rumah dengan dukungan ekspatriat Portugal di seantero Swiss, khususnya Jenewa.

"Sangat disayangkan kami kalah karena Argentina tidak lebih superiorSaya juga puas dengan permainan saya dan memiliki kesempatan mencetak lebih dari satu gol," jelas bintang Real Madrid itu kepada Ole.

Seperti Messi, Ronaldo tidak menganggap duel kemarin sebagai arena persaingan individu dirinya dengan pemain terbaik dunia 2010 ituApalagi menganggap kekalahan Portugal sama mengecewakannya dengan kekalahan Real 0-5 dari Barcelona dalam El Clasico (29/11/2010).

"Kami tetap menegakkan kepala setelah pertandinganLaga kami sebenarnya adalah di kualifikasi (Euro 2012, Red)," tandas pemain berjuluk CR7 itu(dns)

Susunan Tim
Argentina (4-3-3): Sergio Romero (g); Javier Zanetti/Pablo Zabaleta (62), Nicolas Burdisso, Gabriel Milito, Marcos Rojo; Ever Banega/Fernando Gago (62), Javier Mascherano, Esteban Cambiasso/Lucas Biglia (79); Ezequiel Lavezzi/Juan Manuel Martinez (83), Lionel Messi, Angel Di Maria/Javier Pastore (66)
Pelatih: Sergio Batista

Portugal (4-3-3): Eduardo/Rui Patricio (g/46); Joao Pereira, Rolando, Bruno Alves, Fabio Coentrao; Carlos Martins, Joao Moutinho, Raul Meireles/Miguel Veloso (79); Cristiano Ronaldo/Danny (60), Hugo Almeida/Helder Postiga (60), Nani/Ricardo Quaresma (60)
Pelatih: Paulo Bento

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harus Ada Demokrasi di PSSI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler