AS Resmi Ambil Formulir Penjaringan PDIP

Selasa, 13 Juni 2017 – 03:45 WIB
Abdullah Sani (tengah). Foto: jambiekspres/jpg

jpnn.com, JAMBI - Abdullah Sani (AS) sudah memutuskan sikapnya untuk maju di Pemilihan Walikota (Pilwako) Jambi 2018. Rencananya ia akan mengambil formulir penjaringan di DPC PDIP Kota Jambi, kemarin (12/6).

Dikonfrimasi saat menghadiri acara buka puasa dan tarawih bersama di kantor DPD PDIP Jambi, Abdullah Sani mengaku akan mengambil formulir sebagai calon Walikota. Bila tidak ada kesibukan, Wakil Walikota Jambi ini akan mengambil sendiri formuilir tersebut.

BACA JUGA: Hari Pertama PPDB, Ortu Siswa Antre Hingga 3 Jam

“Insya Allah Senin (12/6) ambil fomulir sebagai calon Walikota,” ujarnya, Minggu (11/6) kemarin.

Usai pengambilan formulir, dirinya mengaku akan segera mengambalikan sekaligus menyerahkan semua berkas pendaftaran. Hanya saja, pada saat penyerahan formulir itu dirinya akan mengembalikan bersama anggota DPRD Kota Jambi dari fraksi PDIP.

BACA JUGA: Hari Pertama PPDB, Orang Tua Rela Ngantre Sampai Tiga Jam

“Nanti kalau sudah diambil akan segera kita kembalikan,” katanya.

Terkait adanya isu penarikan dukungan PAC bila dirinya maju di Pilwako, Abdullah Sani tidak mau menanggapi serius. Menurutnya, hingga saat ini masih terus berkomunikasi dengan PAC dan ranting.

BACA JUGA: Polisi Buka Pintu Kamar Hotel, Ada Pasangan Sedang Begituan

"Ini buktinya, saya dengan PAC baik-baik saja," katanya sambil menggandeng sejumlah ketua PAC ada Ketua PAC Jambi Selatan, Alam Barajo dan Jelutung.

Sutiono, Ketua tim penjaringan mengatakan hingga saat ini sudah dua nama yang mengambil fomulir di DPC PDIP Kota Jambi. Keduanya adalah M Amin Saman dan Mualana.

“Kalau M Amin Saman mengambil formulir calon Wakil Walikota, tapi Maulana saya belum tau,” ungkapnya.

Dia menyebutkan, pengambilan fomurlir masih dibuka hingga hari ini. “yang pasti sudah ada pak Abdullah Sani, kalau yang lain kita tunggu saja,” ungkapnya lagi.

Sementara itu, Sekretaris DPD PDIP Jambi Chumaidi Zaidi mendaftaranya beberapa balon dari ekternal partai. Menurutnya, PDIP selalu terbuka untuk semua kandidat, baik itu di Kota Jambi, Merangin maupun Kerinci.

“Maulana ikut penjaringan, kita tentu menyabut baik. PDIP itu terbuka untuk siapapun,” ucapnya seperti dilansir Jambi Ekspres (Jawa Pos Group) hari ini.

Namun demikian, soal penarikan dukungan PAC dan ranting, wakil ketua DPRD Provinsi Jambi ini langsung mengklarifikasi isu tersebut. Menurutnya, PDIP solid dan tidak terpecah.

"Zaini itu kapasitasnya apa, dari pernyataan saja salah. Katanya 8 PAC. Di Jambi ini ada 11 PAC," tegasnya.

Tapi dirinya mengakui jika Zaini merupakan kader yang membidangi Infokom di DPC Kota Jambi. "Itu hanya zaini, dia infokom," pungkasnya. (aiz)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 2 Pria dan 2 Wanita Digerebek, Ada Kondom Bekas Pakai


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler