AS v Aljazair: Buru Gol Seawal Mungkin

Rabu, 23 Juni 2010 – 05:19 WIB
BERLATIH - Para pemain Aljazair sibuk berlatih, di Stadion HM Pitge, Mamelodi, dekat Pretoria, Senin (21/6). Foto: AFP Photo/Philippe Desmazes/FIFA.com.

PRETORIA - Persaingan superketat di Grup C membuka peluang buat semua tim untuk lolos ke babak keduaTapi, jika gagal memanfaatkan kondisi tersebut, siapapun juga punya kans untuk pulang lebih awal

BACA JUGA: Slovenia v Inggris: Do or Die!

Itulah situasi yang tengah dihadapi Amerika Serikat (AS) kala menantang Aljazair di matchday terakhir Grup C di Loftus Versfeld Stadium, Pretoria, nanti malam (siaran langsung GlobalTV pukul 21.00 WIB).

AS sejatinya punya kans yang lebih besar dari Inggris, meski kedua tim sama-sama mengantongi dua poin
Pasukan Bob Bradley tersebut mencetak gol lebih banyak daripada Three Lions, sebutan Inggris

BACA JUGA: Jagoan Tanah Liat Berguguran

Namun, jika mereka gagal mengalahkan Aljazair, ada kemungkinan tiket jatuh ke tangah Inggris.

Demi mengantisipasi hal itu, Landon Donovan dkk bertekad memburu gol seawal mungkin
Namun, itu tidak mudah

BACA JUGA: Korsel Seri 2-2, Dampingi Argentina

Pasalnya, barisan pertahanan Les Fennecs alias Si Rubah - julukan Aljazair - sangat disiplin dan terujiDi laga sebelumnya, mereka sukses menahan striker-striker Inggris mencetak gol.

"Kami bisa saja bilang, ayo mencetak gol di menit-menit awalTapi di lapangan tidak semudah itu," ungkap Clint Dempsey, gelandang AS, seperti dikutip Associated Press"Kami harus bekerja keras dan konsentrasi penuhBahkan kami juga perlu sedikit keberuntungan," lanjut pencetak gol tunggal ke gawang Inggris di matchday pertama itu (13/6).

Hasil imbang masih memungkinkan The Yanks Army - sebutan AS - untuk melaju ke 16 BesarNamun, itu hanya bisa terjadi jika Inggris kalah dari SloveniaMenurut Bradley, kemungkinan itu sangat kecil, sehingga dia tak ingin menggantungkan nasibnya ke hasil laga lainKarena itu, ayah gelandang Michael Bradley tersebut bakal menurunkan skema ofensif.

"Di matchday kedua melawan Slovenia (18/6), saya melihat performa yang jauh lebih matangTerutama di lini tengahMereka selalu menekan, dan berusaha memenangkan setiap perebutan bola di sanaItu semua aksi yang positif," papar Bradley"Kalau kami bisa menampilkan hal yang sama besok (nanti malam, Red) kami punya peluang untuk lolos," imbuhnya.

Dalam laga nanti, Bradley tak bisa memainkan striker Robbie Findley yang terkena akumulasi kartuAlternatifnya, dia bakal memasang Edson Buddle berdampingan dengan tukang gedor utama, Jozy Altidore.

Sementara, kondisi AS yang tampak on fire itu tidak membuat kubu Aljazair ciutMeski kans mereka untuk lolos ke 16 Besar sangat kecil, pasukan Rabah Saadane itu bertekad memberikan perlawanan keras.

"Kalau kami bermain dengan seluruh potensi yang ada, kami tak perlu khawatirKami bisa mengalahkan siapa pun," ungkap striker Karim Matmour"Kami akan berjuang sampai peluit terakhir berbunyiMeski mereka mencetak gol duluan, tidak akan mempengaruhi mental kami," pungkasnya(na)

Perkiraan Pemain

AS (4-4-2): 1-Howard (g); 6-Cherundolo, 15-DeMerit, 5-Onyewu, 3-Bocanegra; 8-Dempsey, 4-Bradeley, 19-Edu, 10-Donovan; 17-Altidore, 14-Buddle
Pelatih: Bob Bradley

Aljazair (4-4-1-1): 23-M Bhouli (g); 2-Bougherra, 5-Halliche, 4-Yahia, 3-Belhadj; 21-Kadir, 19-Yebda, 8-Lacen, 15-Ziani; 7-Boudebouz; 13-Matmour
Pelatih: Rabah Saadane

Bursa Asian Handicap
AS v Aljazair        0 : 1/2

BACA ARTIKEL LAINNYA... F10 Baru Siap Taklukkan Valencia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler