ATM Dikuras Lapor Polisi

Selasa, 18 Maret 2014 – 00:25 WIB

jpnn.com - TIMIKA - Yoel Arwam, warga Jalan Bougenville, Mimika Baru, Timika Senin (17/3) mendatangi Kantor Polsek Mimika Baru (Miru) bersama istrinya, Maria Salome Ratuane. Yoel datang untuk melaporkan kehilangan uang miliknya yang disimpan di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank BRI, sebesar RP 14.900.000.

Kepada Radar Timika (JPNN Group) di Kantor Polsek Miru Yoel menuturkan, awalnya uangnya itu disimpan di tabungan Bank BRI atas namanya sendiri."Uang itu pertama di Bank Mandiri. Tapi saya suruh istri saya untuk pindahkan ke rekening BRI," kata Yoel.

BACA JUGA: Tanya SMS Mesra, Telinga Istri Digigit Suami

Kemudian, atas petunjuk Yoel, istrinya memindahkan uang tersebut ke rekening miliknya yang berada di Bank BRI.

Selanjutnya, dia baru mengetahui kalau uang itu sudah tidak ada di rekening BRI miliknya pada Sabtu (15/3).

BACA JUGA: Ngaku Petugas PLN, Laptop Bule Diembat

"Saya turun dari tempat kerja, kemudian saya pergi ke ATM mau tarik uang, ternyata saldo saya tinggal Rp 55 ribu," jelas Yoel.

Menurut Yoel, berdasarkan rekening koran dari pihak Bank BRI, telah terjadi transaksi dari rekening korban pada Jumat (14/3) lalu sebanyak 3 kali.

BACA JUGA: Diduga Membunuh, Mantan Auditor BPK Hadapi Persidangan

"Saya sudah minta rekening koran dari pihak bank. Dan ternyata ada tiga kali penarikan dari rekening saya. Padahal selama ini saya tidak pernah tarik uang dari nomor rekening saya itu," ungkapnya.

Yoel menjelaskan, jumlah yang ditarik dari nomor rekeningnya, masing-masing, transaksi pertama sebesar Rp 8 juta, kemudian yang kedua sebesar Rp 6 juta, dan yang terakhir Rp 2 juta.

Sementara di tempat yang sama, istri korban menuturkan, dirinya tidak pernah melakukan transaksi kepada siapa pun lewat ATM milik suaminya. "Saya selama ini tidak pernah kirim atau tarik uang dari ATM itu," tukasnya. Kasus ini masih ditangani Polsek Miru. (tns/mas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pamit ke Rumah Teman, Ngeseks dengan Pacar di Hotel


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler