Bamsoet Dorong BIN Garap Kampus demi Tangkal Radikalisme

Selasa, 05 Juni 2018 – 07:07 WIB
Anggota Densus 88 Antiteror Polri membawa sejumlah barang bukti hasil penangkapan terduga teroris di Universitas Riau, Sabtu (2/6). Foto: Defizal/Riau Pos

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo meminta Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) beserta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) segera berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) untuk menangkal dan mengikis radikalisme di kampus dan sekolah-sekolah.

Bamsoet -panggilan akrab Bambang- mengatakan, penelitian BNPT mengungkap radikalisme telah masuk ke semua perguruan tinggi dari DKI Jakarta hingga Jawa Timur. Tujuh di antaranya merupakan perguruan tinggi negeri.

BACA JUGA: Fakta Baru Penggerebekan Unri, Densus 88 Terus Bergerak

“Pimpinan DPR mendorong Kemenristekdikti dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bekerja sama dengan BNPT untuk mengadakan kegiatan-kegiatan bertema nasionalisme di sekolah maupun universitas guna meningkatkan cinta tanah air dan sikap bela negara pada generasi muda,” ujarnya, Senin (4/6).

Politikus Golkar itu menambahkan, pemerintah seyogianya bisa mencari solusi bagi lingkungan pendidikan agar aman dari kasus radikalisme maupun terorisme. Sebab, di lingkungan pendidikan terdapat banyak generasi muda.

BACA JUGA: Di luar KPK, Begini Pengakuan Bamsoet soal Kasus e-KTP

Untuk itu Bamsoet mendesak para rektor mengarahkan para mahasiswa dan mahasiswi di perguruan tinggi yang mereka pimpin untuk mengikuti kegiatan kemahasiswaan yang positif. “Dengan BNPT untuk mengadakan kegiatan-kegiatan bertema nasionalisme di sekolah maupun universitas guna meningkatkan cinta tanah air dan sikap bela negara pada generasi muda,” cetusnya.

Selain itu, Bamsoet juga meminta Badan Intelijen Negara (BIN) menggencarkan penyelidikan di kampus-kampus yang diduga terpapar radikalisme. “Agar jaringan terorisme tdapat segera ditemukan dan diberantas,” sambungnya.

BACA JUGA: Bamsoet Harapkan Tak Ada Ampun bagi Kapal Asing Pencuri Ikan

Terkait penindakan, Bamsoet mendorong Polri terus meningkatkan pengawasan dan penindakan terhadap para terduga teroris termasuk di lingkungan kampus. “Guna mencegah berulangnya kasus terorisme, terutama di lingkungan pendidikan,” tegasnya.(jpg/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tidak Ada Larangan Aparat Penegak Hukum Geledah Kampus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler