Bamsoet Dukung Pengadaan EHang 216 sebagai Official Aircraft IMI

Sabtu, 09 April 2022 – 22:58 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyaksikan penandatanganan perjanjian pre-order 100 unit EHang oleh Prestige Aviation di tengah penyelenggaraan Indonesia International Motor Show Hybrid 2022 (IIMS Hybrid 2022), JIExpo, Jakarta, Sabtu (9/4). Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendukung Prestige Aviation yang menandatangani perjanjian pre-order 100 unit EHang 216 dari Guangzhou EHang Intelligent Technology Co. Ltd.

Sebagai kendaraan udara otonom, Autonomous Aerial Vehicle, EHang 216 telah menjadi official aircraft IMI yang digunakan untuk berbagai kegiatan.

BACA JUGA: Bamsoet Dorong Advokat Masifkan Pro Bono dan Legal Aid Kepada Masyarakat

Misalnya, mengontrol sirkuit balap maupun mengawasi berbagai turnamen dan sirkuit balap sesuai ketentuan Fédération Internationale de l'Automobile (FIA) dan Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM).

Selain itu, digunakan untuk memikat para wisatawan, memajukan sektor pariwisata seperti di Bali dan Lombok, serta berbagai destinasi wisata unggulan lain dan unit usaha bisnis kargo Black Stone Airline.

BACA JUGA: Bamsoet Dukung Kolaborasi Unperba dan UT di Bidang Teknologi Informasi

"Black Stone Airlines merupakan perusahaan penerbangan pertama yang telah membeli 1 unit EHang 216 dari Prestige Aviation,'' ujar ketua umum IMI itu.

Ke depannya akan bertambah sesuai kebutuhan. EHang 216 digunakan untuk mendistribusikan kargo dari berbagai tempat.

BACA JUGA: Bamsoet Kembali Tegaskan Pentingnya PPHN demi Pembangunan Berkelanjutan

Antara lain dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Jakarta maupun Bandara Internasional Halim Perdana Kusuma dan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) yang merupakan home base Black Stone Airlines'' ujarnya Bamsoet.

Seusai menyaksikan penandatanganan perjanjian pre-order 100 unit EHang oleh Prestige Aviation ditengah penyelenggaraan Indonesia International Motor Show Hybrid 2022 (IIMS Hybrid 2022), di JIExpo, Jakarta, Sabtu (9/4).

Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, EHang 216 telah dioperasikan untuk membantu kepolisian guna memotret dan memetakan wilayah terdampak erupsi Gunung Semeru pada awal Januari 2022.

"Membuktikan bahwa Ehang 216 sangat adaptif dan bisa digunakan untuk keperluan apa pun. Ehang 216 lebih dari alat transportasi, keberadaanya telah menjadi bagian dari sejarah perubahan peradaban manusia," jelas Bamsoet.

Rudy Salim turut mengapresiasi langkah Bamsoet yang visioner dalam memilih kendaraan.

Dia mengungkapkan, saat pertama kali Prestige menghadirkan kendaraan listrik buatan Amerika Serikat merek Tesla di Indonesia.

Bamsoet merupakan konsumen pertama yang membelinya. Menjadikan kendaraan listrik Tesla sebagai lifestyle para pencinta otomotif.

"Saat Prestige menghadirkan EHang 216 yang juga bertenaga listrik, Pak Bamsoet merupakan orang pertama yang mendukungnya," ujarnya.

Bahkan menjadikan EHang 216 sebagai official aircraft IMI sekaligus menjadikan EHang 216 sebagai transportasi kargo oleh Black Stone Airlines," tandasnya.


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Tarmizi Hamdi, Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler