jpnn.com - Bangkrut berbisnis di pasar motor konvensional per 2017, Erik Buell banting setir dengan melahirkan sportbike listrik Fuell Flow.
Erik Buell sendiri dikabarkan telah mendirikan Buell Motorcycle Company, bersama Frédéric Vasseur (Kepala tim Formula 1 Alfa Romeo dan pendiri Spark Racing Technology), dan Francois-Xavier Terny, seorang pengusaha.
BACA JUGA: Kecepatan Jadi Aturan Dasar Kendaraan Listrik Dalam Berlalu lintas
Fuell Flow
Sportbike listrik Fuell Flow menjadi produk pertama hasil kolaborasi mereka.
BACA JUGA: Kurangi Ketergantungan Bahan Bakar Fosil, Alihkan ke Energi Ramah Lingkungan
Fuell Flow karya Buell dan kawannya itu diperkenalkan dengan motor hub 11 kW. Model akan mampu menempuh jarak 200 km jika menggunakan 2 baterai 500Wh.
Sportsbike listrik dengan kemampuan jelajah 125 mil itu dihargai sekitar Rp 154 jutaan di Amerika Serikat, dan tersedia 2021. (mg8/jpnn)
BACA JUGA: Lewati Hybrid, Indonesia Fokus ke Pengembangan Kendaraan Listrik Murni
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ducati: Tangki BBM dan Knalpot Jadi Tantangan Desainer Motor Listrik
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha