Banyak Kejanggalan, Sejumlah Anggota KNPI Pilih Mundur

Selasa, 06 Desember 2016 – 02:09 WIB
Sejumlah anggota KNPI yang memilih mundur. Foto: Ist

jpnn.com - BANDUNG-Para pimpinan KNPI versi Saca Suhendi serta anggota organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) tingkat Jawa Barat mengundurkan diri, Senin (5/12).

Mereka menyatakan pengunduran diri ini disebabkan buruknya kepemimpinan Saca Suhendi sebagai Ketua DPD KNPI Jawa Barat.

BACA JUGA: Ini Dia Jumlah TKI yang Dideportasi Dari Malaysia

Aap Salapudin sebagai juru bicara menegaskan pengunduran diri ini adalah akumulasi dari sejumlah masalah internal.

Dia menyatakan, lemahnya kemampuan komunikasi Saca membuat masalah yang kecil semakin membesar dan berlarut-larut.

BACA JUGA: Berobat Pakai BPJS Dicuekin, Ganti Layanan Umum Baru Dilayani

Masalah, kata dia, juga semakin diperuncing dengan ketidaksediaan Saca untuk melakukan transparansi keuangan KNPI.

“Seperti yang kita ketahui bahwa dalam menyelenggarakan organisasi KNPI Jawa Barat menggunakan anggaran yang bersumber dari APBD. Oleh karena itu, tugas kita semua untuk memastikan uang rakyat tersebut digunakan sebagaimana mestinya. Tanpa transparansi, fungsi pemuda sebagai agen kontrol publik tidak ada. Ini tidak baik bagi karakter pemuda Indonesia," ujar Aap yang semula menjabat Wakil Ketua DPD KNPI Jabar dalam jumpa pers di Bandung.

BACA JUGA: Gimana Nih, Illegal Logging Kok Masih Marak

Pengunduran diri ini juga dilakukan  beberapa pimpinan organisasi kepemudaan yang merupakan pengusung dan pendukung Saca Suhendi ketika suksesi menjadi ketua.

Mereka menyatakan,s organisasi kepemudaan seharusnya masih memegang teguh nilai-nilai prinsip.

“Kami yang dulu mengusung dan mendukung Saca hingga akhirnya terpilih menjadi ketua. Namun di perjalanan banyak hal prinsipil yang ditabrak oleh Saca. Tentu ini bertentangan dengan idealisme kita sebagai pemuda Indonesia. Oleh karena itu kami dengan tegas mengundurkan diri," ujar Ketua Satria Gerindra, Muhammad Lewi,

Bukan hanya personal yang mengundurkan diri, para pimpinan OKP tersebut juga menyatakan menarik “pataka” dari keberhimpunan di KNPI versi Muhammad Rifai Darus yang sudah tidak sah berdasarkan keputusan pemerintah. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cihuy, Bandara Samarinda Baru Mulai Dialiri Listrik


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler