Barry, Sang Kapten Pengganti Inggris

Selasa, 29 Maret 2011 – 19:48 WIB
LONDON - Fabio Capello harus mencari kapten temporer saat Inggris menjamu Ghana pada laga uji coba dini hari nanti di Stadion WembleySebab, John Terry yang baru saja kembali mendapatkan ban kaptennya sudah kembali ke klubnya Chelsea.

Ya, bersama dengan Frank Lampard dan Ashley Cole, Terry kembali ke Chelsea untuk persiapan tampil di perempat final Liga Champions

BACA JUGA: DPR Ditolak Jadi Mediator

Selain mereka, Capello juga mengizinkan Wayne Rooney (Manchester United) dan Michael Dawson (Tottenham Hotspur) pulang.

Dengan begitu, Capello kehabisan opsi pemain yang biasa dipercaya menjadi kapten
Apalagi, Steven Gerrard dan Rio Ferdinand tidak bergabung ke Three Lions, julukan Inggris, karena masih menjalani pemulihan cedera mereka masing-masing.

Melihat opsi yang ada, pemain yang paling mungkin menjadi pilihan Capello adalah gelandang Manchester City Gareth Barry

BACA JUGA: Renang Indah Minimal Dua Emas

Meski dia tidak termasuk dalam skuad Inggris yang mengalahkan Wales 2-0 di Millenium Cardiff (26/3).

Barry dianggap sudah punya pengalaman mengemban tugas itu
Dia pernah dua kali menjadi kapten Inggris menggantikan Gerrard dan Lampard ketika keduanya digantikan saat tim besutan Fabio Capello itu berhadapan dengan Mesir dan Denmark di laga uji coba.

"Dia (Barry) adalah pemain yang baik dan juga kapten yang baik

BACA JUGA: Fish Ancam Posisi Roddick

Dia juga salah satu pemain yang memiliki caps paling banyak dalam skuad yang ada sekarang," bilang Capello, seperti dilansir ESPN.

Ya, bila dibandingkan dengan sejumlah pemain lainnya di skuad Inggris saat ini, hanya Jermain Defoe memiliki caps sebanyak BarryKedua pemain itu sama-sama mencatat caps 45 lagaBerikutnya ada Peter Crouch dengan 42 laga dan Glen Johson (32 caps).

Sisanya, hanya pemain-pemain minim capsDi deretan kiper, paling banyak mengoleksi caps adalah Robert Green, tapi bukan dia pilihan utama di bawah mistar gawang sekarangCapello lebih suka menggunakan tenaga kiper Manchester City Joe Hart.

Di benteng pertahanan umumnya minim jam terbang internasionalDi antara sejumlah nama, hanya Johnson dan Lescott yang punya caps di atas dua digitSedangkan, pemain lainnya seperti Phil Jagielka, Leighton Baines, dan Gary Cahill, belum melewati sepuluh caps.


Masih lumayan di lini tengah dan depanDi lini tengah, masih ada Stewart Downing, Aaron Lennon, James Milner, dan Ashley YoungAda pula pemain minim pengalaman seperti Jack Wilshere dan Matt Jarvis, tapi performa mereka cukup fantastis(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penarikan Fasilitas untuk Lengserkan Nurdin Halid cs


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler