Baru Hari Ini Istana Tahu Nazaruddin Tak di Singapura Lagi

Selasa, 05 Juli 2011 – 21:21 WIB

JAKARTA — Pemerintah memang membantah anggapan telah kecolongan tentang keberadaan M Nazaruddin yang sudah tidak ada lagi di SingapuraNamun pihak Istana tidak bisa memungkiri keberadaan mantan Bendahara Partai Demokrat yang sudah tidak lagi di Singapura itu juga berasal dari informasi resmi Kementrian Luar Negeri negeri jiran itu

BACA JUGA: Proyek Depsos Dikorupsi, Politisi Demokrat Dibui



"Kami baru dapat info ini setelah ada pernyataan resmi (dari Singapura)," kata juru bicara kepresidenan Julian Aldrin Pasha menjawab wartawan di Jakarta, Selasa (5/7).

Namun Istana belum mau menjawab negara tujuan Nazaruddin setelah lari dari Singapura
Bahkan Julian tidak bisa memastikan apakah negara tempat persembunyian Nazaruddin saat ini sudah memiliki perjanjian ekstradisi dengan Indonesia atau belum.

"Kita harus pastikan dulu itu

BACA JUGA: Muhaimin Minta TKI Waspadai Bujuk Rayu Calo

Sekarang masih menunggu perkembangan selanjutnya
Yang jelas sudah ada koordinasi antara Menkopolhukam, sebagaimana instruksi Presiden agar Nazaruddin segera dibawa ke tanah air untuk memenuhi proses yang bersangkutan di KPK," tandasnya

BACA JUGA: Kejaksaan Bidik Penyuap Bea Cukai Juanda



Beberapa perkembangan mengenai keberadaan Nazaruddin kata Julian, telah dilaporkan pihak otoritas Singapura kepada tim yang dibentuk untuk menjemput NazaruddinNamun demi penyelidikan lanjutan, hal tersebut tidak bisa disampaikan ke publik.

"Pihak kepolisian sedang bekerjaKita harus sama-sama memahami upaya yang sedang dilakukan," kata Julian.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Istana Sampaikan Belasungkawa ke Keluarga Zaenuddin


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler